Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keamanan Ratu Elizabeth II Siaga Tinggi, Dua Penyusup Masuk Perkebunan Windsor

Kompas.com - 02/05/2021, 15:10 WIB
Bernadette Aderi Puspaningrum

Penulis

LONDON, KOMPAS - Dua penyusup memicu ketakutan besar atas keamanan Ratu Elisabeth II, ketika mereka berhasil menerobos masuk ke perkebunan Ratu yang luas di Windsor.

Mirror mewartakan pada Sabtu (1/5/2021), diketahui para tersangka adalah seorang pria berusia 31 tahun dan pacarnya yang berusia 29 tahun.

Baca juga: Ratu Elizabeth II Sampaikan Pesan untuk Pendukung Monarki Inggris di Hari Ulang Tahunnya

Mereka memanjat pagar di Royal Lodge pada 25 April, dekat dengan tempat Pimpinan Monarki Inggris yang berusia 95 tahun biasa berjalan-jalan dengan corgisnya dan mengendarai kuda.

Para tersangka dilaporkan ditangkap di halaman penginapan, yang termasuk dalam kompleks Kapel All Saints, tempat Ratu menghadiri kebaktian Minggu, serta rumah putranya Pangeran Andrew.

Keamanan dikatakan berada dalam "siaga tinggi" pada saat itu.

Hanya beberapa hari sebelumnya, seorang wanita diduga secara keliru diizinkan masuk ke halaman kompleks kerajaan oleh penjaga. Wanita itu memasuki Royal Lodge, sementara Pangeran Andrew (61 tahun), berada di kediamanannya.

Untungnya penyusup itu berhasil dihentikan oleh seorang anggota staf.

Putra ketiga dari Ratu Elizabeth dan mendiang Pangeran Philip itu diketahui juga berada di rumah selama insiden terakhir minggu lalu.

Polisi menangkap dua tersangka di halaman penginapan dan membawa mereka ke kantor polisi Maidenhead, The Sun melaporkan.

Mereka dibebaskan dengan jaminan polisi menunggu penyelidikan lebih lanjut.

Baca juga: Publik Inggris Ingin Pangeran William Jadi Raja Setelah Ratu Elizabeth II

Sebuah sumber mengklaim kepada surat kabar tersebut: “Ini adalah kesalahan yang mencengangkan. Semua orang waspada setelah penyusup pertama, sekarang ini terjadi. Itu tidak bisa dimaafkan."

Pasangan itu dikatakan sudah berkeliaran selama beberapa waktu sebelum ada yang melihat mereka dan polisi dipanggil.

"Andrew ada di rumah saat itu. Anda pasti bertanya-tanya apa yang sebenarnya terjadi di sana."

Mantan petugas perlindungan pribadi Putri Diana mengecam kelalaian petugas keamanan perkebunan sebagai "lelucon." Dia mengatakan itu membuat Ratu yang menjanda "rentan."

Polisi Thames Valley mengatakan petugas memanggil kepolisian untuk melaporkan dua penyusup di halaman penginapan di Berkshire pada sore 25 April.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Inilah Wombat Tertua di Dunia, Usianya 35 Tahun

Inilah Wombat Tertua di Dunia, Usianya 35 Tahun

Global
Biden Akan Bicara ke Netanyahu Usai Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi

Biden Akan Bicara ke Netanyahu Usai Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi

Global
Pejabat UE dan Perancis Kecam Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi, Ini Alasannya

Pejabat UE dan Perancis Kecam Israel Perintahkan Warga Rafah Mengungsi, Ini Alasannya

Global
Rusia dan Ukraina Dilaporkan Pakai Senjata Terlarang, Apa Saja?

Rusia dan Ukraina Dilaporkan Pakai Senjata Terlarang, Apa Saja?

Internasional
Setelah Perintahkan Warga Mengungsi, Israel Serang Rafah, Hal yang Dikhawatirkan Mulai Terjadi

Setelah Perintahkan Warga Mengungsi, Israel Serang Rafah, Hal yang Dikhawatirkan Mulai Terjadi

Global
Jerman Tarik Duta Besarnya dari Rusia, Ini Alasannya

Jerman Tarik Duta Besarnya dari Rusia, Ini Alasannya

Global
Kebun Binatang di China Warnai 2 Anjing Jadi Mirip Panda, Tarik Banyak Pengunjung tapi Tuai Kritik

Kebun Binatang di China Warnai 2 Anjing Jadi Mirip Panda, Tarik Banyak Pengunjung tapi Tuai Kritik

Global
Meski Rafah Dievakuasi, Hamas Tetap Lanjutkan Perundingan Gencatan Senjata

Meski Rafah Dievakuasi, Hamas Tetap Lanjutkan Perundingan Gencatan Senjata

Global
Rusia Ungkap Tujuan Putin Perintahkan Latihan Senjata Nuklir dalam Waktu Dekat

Rusia Ungkap Tujuan Putin Perintahkan Latihan Senjata Nuklir dalam Waktu Dekat

Global
Pria Ini Menyamar Jadi Wanita agar Terhindar Penangkapan, tapi Gagal

Pria Ini Menyamar Jadi Wanita agar Terhindar Penangkapan, tapi Gagal

Global
Cerita Wartawan BBC Menumpang Kapal Filipina, Dikejar Kapal Patroli China

Cerita Wartawan BBC Menumpang Kapal Filipina, Dikejar Kapal Patroli China

Global
Putin Perintahkan Pasukan Rusia Latihan Senjata Nuklir di Dekat Ukraina

Putin Perintahkan Pasukan Rusia Latihan Senjata Nuklir di Dekat Ukraina

Global
Israel Dorong 100.000 Warga Sipil Palestina Tinggalkan Rafah Timur, Apa Tujuannya?

Israel Dorong 100.000 Warga Sipil Palestina Tinggalkan Rafah Timur, Apa Tujuannya?

Global
Fakta-fakta di Balik Demo Mahasiswa AS Tolak Perang di Gaza

Fakta-fakta di Balik Demo Mahasiswa AS Tolak Perang di Gaza

Global
Hezbollah Tembakkan Puluhan Roket Katyusha ke Pangkalan Israel

Hezbollah Tembakkan Puluhan Roket Katyusha ke Pangkalan Israel

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com