Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Seekor Anak Monyet "Ngambek" karena Tuannya Hendak Bekerja ke Kota

Kompas.com - 16/01/2021, 08:35 WIB
Miranti Kencana Wirawan

Penulis

Sumber mStar

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Seekor anak monyet yang memakai popok menjadi perhatian di media sosial TikTok karena gelagatnya menunjukkan seolah-olah sedang merajuk.

Melansir mStar, Kamis (14/1/2021) anak monyet itu merajuk karena tuannya, Danil (25) menjelaskan bahwa dia akan pergi.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Denial (@danil_abl123)

"Roky [panggilan si anak monyet] itu sudah saya jaga sejak empat bulan lalu. Ketika itu saya masih berada di rumah keluarga di Kuantan, Pahang," 

"Tapi pekan ini saya perlu kembali ke Kuala Lumpur untuk bisnis kecil-kecilan. Kami sudah terlalu dekat, bisa jadi dia merajuk karena tahu saya hendak tinggalkan dia," ujar Danil dikutip dari media Malaysia mStar.

Baca juga: Sebelum Kisah Keluarga Azam Mahat Viral, Rumah Orang Ini Dikira Warung oleh Pesepeda

Sebelum menjalankan bisnis kecil-kecilan ini, Danil sempat bekerja di ibu kota Kuala Lumpur sebagai pegawai di sebuah warung makan.

Di dekat warung makan itu ada tempat penitipan hewan. Namun, Roky selalu saja menghampiri Danil ke warung makan.

"Saya lalu menjaga Roky dan beri dia makan dan minum. Kalau sudah terlalu dekat dan jaga dia baik-baik, pastilah saya sayang sama dia," ujar Danil yang tampak menangis di video TikTok karena hendak meninggalkan peliharaannya itu.

Baca juga: Seekor Monyet Selfie Pakai Ponsel yang Dicurinya

Bahkan, Danil sempat membawa Roky ke habitat aslinya namun Roky selalu datang kembali menemui tuannya itu.

"Saya sangat sayang dengan Roky tapi saya harus cari uang ke Kuala Lumpur," kata Danil. Akhirnya, Danil meminta tolong sepupunya untuk menjaga Roky.

Danil pun berharap sepupunya mampu menjaga Roky seperti dia menjaga hewan mungil itu.

Baca juga: Polisi Thailand Kewalahan Tangani Monyet Gila Seks yang Menguasai Kota Lopburi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com