Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Memasak dengan Santan agar Tidak Pecah, Perhatikan Waktu

Kompas.com - 03/02/2024, 14:03 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Santan termasuk bahan masakan yang kerap dijumpai di berbagai hidangan Nusantara, mulai dari rendang hingga sayur lodeh.

Akan tetapi, memasak dengan santan memiliki tantangan tersendiri yakni santan pecah, atau ketika kandungan lemak dan air pada santan terpisah. Akibatnya, rasa santan pun bisa menjadi hambar. 

Baca juga: Resep Puding Jeruk Santan untuk Imlek, Bikin Hampers Imlek

Lantas, bagaimana agar santan tidak pecah saat memasak?

Perhatikan waktu memasukkan santan

Ilustrasi soto betawi, soto daging dengan kuah santan. SHUTTERSTOCK/ISMED_PHOTOGRAPHY_SS Ilustrasi soto betawi, soto daging dengan kuah santan.

Menurut Food Content Creator dan Founder Natural Cooking Club, Fatmah Bahalwan, kesalahan yang kerap terjadi saat memasak dengan santan adalah memasukkannya pada waktu yang tidak tepat.

"Misalnya masak lodeh. Pastikan untuk masukkan santannya ketika airnya sudah mendidih. Jadi lodehnya kasih air dulu, masukkan bumbunya dulu, sayurannya dulu, lalu biarkan mendidih," jelas Fatmah, dikutip dari Antara, Sabtu (3/2/2024).

Ia melanjutkan, setelah mendidih, masukkan santan pada saat terakhir, lalu aduk. Selanjutnya biarkan mendidih sekali lagi. 

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com