Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/11/2022, 18:12 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Auntie Anne's Indonesia membuka cabang terbarunya di Mal Taman Anggrek Lantai 1, Jakarta Barat pada Kamis (3/11/2022).

Gerai ini merupakan cabang Auntie Anne's Indonesia ke-60 yang hadir di Jabodetabek dan Bandung.

"Mal Taman Anggrek adalah salah satu mal yang memang ingin kami masuki cukup lama. Kami cukup beruntung karena dapat lokasi yang bagus setelah pandemi," kata Imelda Lim, President Director PT Pretzelindo Sukses Pratama dalam acara pembukaan Auntie Anne's Mal Taman Anggrek.

Auntie Anne's merupakan toko kudapan pretzel asal Amerika Serikat (AS) yang pertama kali didirikan pada 1988. Jaringan waralabanya kini sudah merambah ke banyak negara di dunia, termasuk Indonesia.

"Saya dengan bangga menyampaikan bahwa 2022 merupakan tahun tersukses Auntie Anne's yang pernah ada dengan peningkatan jual lebih dari 30 persen," tutur Focus Brands International President Beto Guajardo.

Baca juga:

Promo beli satu gratis satu

Auntie Anne's hadir di Mal Taman Anggrek pada November 2022 dan menghadirkan promo beli satu gratis satu.Kompas.com/Krisda Tiofani Auntie Anne's hadir di Mal Taman Anggrek pada November 2022 dan menghadirkan promo beli satu gratis satu.

Beragam pilihan pretzel ditawarkan di Auntie Anne's Indonesia. Mulai dari Original Pretzel, Original Salt Pretzel, Cinnamon Sugar Pretzel, Triple Cheese Pretzel, Cheezy Pretzel Dog, dan Cinnamon Sugar Stix.

Harga satu buah pretzel berkisar mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 40.000.

Auntie Anne's Indonesia pun menawarkan promo khusus untuk pelanggan dalam rangka pembukaan cabangnya di Mal Taman Anggrek.

Pelanggan dapat menikmati promo beli satu menu pretzel apapun, gratis satu Original Pretzel atau Cinnamon Sugar Pretzel pada 3-5 November 2022 di Auntie Anne's Mal Taman Anggrek.

Imelda menyampaikan, Auntie Anne's Indonesia akan terus memberikan yang terbaik dan menghadirkan cabang terbarunya di Indonesia pada tahun-tahun ke depan.

"Kami terus berusaha menjadi bagian dari gaya hidup dan merek teratas, juga berkomitmen dalam lima tahun ke depan untuk membuka total 100 gerai. Jadi, kami membutuhkan banyak dukungan dari pelanggan dan penggemar pretzel Auntie Anne's," pungkas Imelda.

Baca juga:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com