Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Targetkan "World Class University", Rektor UNJ Tegaskan Predikat Unggul Saja Tidak Cukup

Kompas.com - 14/04/2023, 17:56 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Rektor Universitas Negeri Jakarta (UNJ) Prof. Komarudin menegaskan komitmen UNJ untuk menjadi perguruan tinggi mandiri dan bereputasi dunia atau world class university (WCU).

"Untuk menjadi perguruan tinggi terbaik, tidak cukup dengan predikat Unggul saja dan mandiri saja, tetapi perlu diikuti dengan pencapaian pemeringkatan di dunia atau World Class University," tegas Prof. Komarudin.

Melalui rilis resmi (14/4/2023), Rektor UNJ mengingatkan untuk mewujudkan harapan ini, dibutuhkan komitmen, sinergitas, dan strategi yang tepat.

Pintu pembuka kemandirian universitas, jelas Prof. Komarudin, adalah otonomi perguruan tinggi, salah satunya melalui status PTN-BH yang saat ini UNJ sedang dalam proses penilaian di Kemendikbudristek.

Untuk mewujudkan kemandirian universitas, menurut Prof. Komarudin, setidaknya ada 4 modal utama yang harus diperhatikan, yaitu: (1) kesiapan modal identitas/penciri universitas; (2) modal manusia; (3) sumber daya teknologi informasi; dan (4) sumber daya organisasi.

"Selain itu, perubahan mindset dan mental untuk berubah juga sangatlah penting," tambah Rektor UNJ.

Prof. Komarudin melanjutkan, ada tujuh strategi bagi UNJ menuju WCU, yaitu:

  1. Penguatan tata kelola dan kinerja universitas
  2. Penguatan SDM dan kepakaran
  3. Penguatan core competent dan kualitas pendidikan
  4. Output riset dan pengabdian kepada masyarakat yang berdampak bagi masyarakat, DUDI, dan Negara;
  5. Penguatan insfrastuktur dan sistem teknologi informasi;
  6. Penguatan peran alumni dan jejaring kerja sama, baik nasional maupun internasional;
  7. Penguatan publikasi, sitasi, dan sumber informasi pada website universitas

Baca juga: Kerja Sama GSN dan Einstein Medical, Wujudkan Pondok Pesantren sebagai World Class Education

Capaian UNJ

 

Dalam kesempatan sama, Rektor UNJ memaparkan beberapa capaian yang berhasil diraih UNJ, antara lain;

Raihan akreditasi "Unggul"

Rektor UNJ terpilih pada tahun 2019 bersama pimpinan di lingkungan UNJ melakukan perubahan signifikan antara lain melalui program kerja E-Fine yang fokus pada lima program, yaitu: (1) Aset dan Infrastruktur; (2) Tata Kelola dan Kepemimpinan; (3) Reputasi Akademik; (4) Sumber Daya Manusia Unggul; dan (5) Kewirausahaan.

Atas kerja keras, kolaborasi, dan semangat untuk kembali meningkatkan marwah UNJ, akhirnya pada 2 Februari tahun 2021, UNJ berhasil memperoleh akreditasi Unggul (setara dengan akreditasi A) dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT), berdasarkan SK BAN-PT Nomor 45/SK/BAN-PT/Akred/PT/II/2021.

Status akreditasi Unggul ini berlaku dari 2 Februari 2023 sampai dengan 2 Februari 2026.

Peningkatan peringkat Webometrics dan Scimago

Pada peringkat versi Webometrics, tahun 2018 posisi UNJ berada di peringkat 99, peringkat ini terus naik hingga saat ini tahun 2023 naik menjadi peringkat ke-39 dari 3.381 Perguruan Tinggi di Indonesia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com