Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Membuat “Background” Keren untuk Kuliah atau Rapat Online

Kompas.com - 22/04/2020, 16:10 WIB
Ayunda Pininta Kasih

Penulis

KOMPAS.com - Penetapan pembatasan sosial hingga Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) membuat aktivitas sekolah, kuliah dan bekerja dilakukan dari rumah.

Dalam proses Work From Home (WFH) atau School From Home (SFH), rapat (meeting) atau kuliah daring (online) menjadi salah satu aktivitas yang kini sangat wajar dilakukan.

Namun, tak sedikit orang yang merasa tak nyaman dengan background video yang menampilkan keadaan rumah. Sehingga, sering kali membuat repot untuk memilih lokasi yang tepat untuk konferensi daring.

Memahami kondisi ini, Dosen Teknik Komputer Sekolah Vokasi IPB University Walidatush Sholihah berbagi ilmu bagaimana cara mengubah latar belakang (background) virtual sesuai keinginan.

Baca juga: Berkebaya dan Naik Motor Listrik, Srikandi UBL Bagi-bagi Masker Gratis

Untuk mengubah background, adapun langkah langkah yang bisa dilakukan adalah instal ChromaCam.

“ChromaCam merupakan salah satu aplikasi green screening yang bisa digunakan. ChromaCam tersedia pada chromacam.me dan aplikasi ini bisa diunduh baik secara gratis maupun berbayar. Namun untuk versi gratis, ada kekurangan yaitu tidak dapat membuat custom background,” tutur Walidatush dalam laman resmi IPB, Selasa (21/4/2020).

Aplikasi Google Meet dan Webex, lanjutnya, banyak digunakan untuk kegiatan rapat, mengajar dan lainnya, yang memerlukan tatap muka secara virtual.

Baca juga: Pakar UGM Prediksi Optimis Penyebaran Covid-19 Berakhir 29 Mei 2020

Bila menggunakan Google Meet, setelah "join" atau "start meeting", atur video dan pilih kamera ChromaCam. Setelah muncul jendela ChromaCam, pilih background.

Demikian pula untuk aplikasi Webex, langkah-langkahnya adalah buka aplikasi Webex. Sign in dengan akun pribadi, joint meeting, atur kamera dengan pilih ChromaCam dan pilih background.

Maka akan muncul background pilihan tanpa perlu khawatir kondisi rumah terlihat kala kuliah atau rapat daring. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com