Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Sungai Paling Berbahaya di Dunia, Ada yang di Asia Tenggara

Kompas.com - 16/03/2024, 14:30 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

Meskipun ukurannya terlihat jelas, tepian sungai telah tergerus sepanjang waktu sehingga membentuk jaringan terowongan yang dilalui air.

Sungai ini berhulu di Pegunungan Pennines, Yorkshire Utara dan kemudian mengalir sejauh 97 kilometer ke arah tenggara untuk bergabung dengan sungai-sungai lain.

Baca juga: Dari Kapuas hingga Musi, Berikut 5 Sungai Terpanjang di Indonesia

7. Sungai Mississippi (Amerika Serikat)

Sungai Mississippi adalah sungai terpanjang di Amerika Utara yang melintasi negara-negara bagian Amerika Serikat, seperti Wisconsin dan Iowa.

Panjang dari sungai ini mencapai 3.766 km yang berhulu di Danau Itasca di Minnesota menuju Teluk Meksiko melalui delta sebelah tenggara New Orleans.

Sungai ini memiliki kedalaman mencapai 70 meter dan menjadi rumah bagi satwa berbahaya seperti ikan pike, hiu banteng, dan aligator mississippi.

Meski terlihat tenang, berenang di dalamnya sangat berbahaya, karena arus bawah yang tidak dapat diprediksi.

8. Sungai Mekong (Asia)

Sungai Mekong ini sebagian besar alirannya berada di Asia Tenggara, dari mulai Myanmar, Laos, Thailand, Kamboja, dan Vietnam.

Mekong adalah sungai terpanjang kedua belas di dunia dengan panjang sekitar 2.700 mil (4.350 km) dan memiliki keanekaragaman hayati yang luar biasa.

Sungai dengan kedalaman maksimal hampir 100 meter ini memiliki arus deras yang berbahaya dan fluktuasi permukaan air yang tak terprediksi.

Meski begitu, masyarakat sekitar menggunakan Sungai Mekong sebagai jalur transportasi kapal dan sumber makanan.

9. Sungai Danube (Eropa)

Sungai Danube adalah sungai terdalam ketiga di dunia dan sungai terpanjang kedua di Eropa, dilansir dari History.

Diketahui, kedalamannya yang mencapai 584 kaki (178 m) membuatnya terlihat memiliki arus tenang yang sebetulnya sangat deras di bagian dalam.

Sungai ini memiliki panjang sekitar 2.857 km (1.775 mil) dengan melewati sepuluh negara di Eropa, yakni Jerman, Austria, Slovakia, Hungaria, Kroasia, Serbia, Bulgaria, Romania, Moldova, dan Ukraina.

Baca juga: Mengenal Tamborasi, Sungai Terpendek di Dunia di Sulawesi Tenggara

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com