Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Cara Ampuh Membersihkan Kerak di Permukaan Lantai Kamar Mandi

Kompas.com - 16/12/2023, 18:30 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Lantai kamar mandi yang kotor dan berkerak merupakah salah satu permasalahan yang umum terjadi.

Adanya kerak di permukaan lantai kamar mandi sering kali membuat seseorang merasa tidak nyaman untuk menggunakan kamar mandi lantaran terlihat jorok.

Meskipun cukup sulit untuk menghilangkannya, namun ada beberapa cara untuk membersihkan kerak yang muncul di lantai kamar mandi tersebut.

Berikut beberapa cara dan bahan yang bisa Anda gunakan untuk membersihkan kerak membandel yang muncul di kamar mandi:

Baca juga: Cara Ampuh Bersihkan Kerak Kuning di Kloset agar Putih seperti Baru


Cara membersihkan kerak di permukaan lantai kamar mandi

Cara membersihkan kerak di kamar mandi.SHUTTERSTOCK/POKKO Cara membersihkan kerak di kamar mandi.
1. Soda kue

Bahan dapur sederhana ini sangat ampuh untuk menghilangkan kerak yang menempel di ubin dan dinding-dinding kamar mandi.

Baking soda adalah bahan abrasif alami yang efektif dan ringan yang juga dapat digunakan dengan aman pada lantai marmer, dikutip dari The Better India.

Cara membersihkan kerak lantai dengan soda kue atau baking soda:

  • Buat pasta dengan seperempat cangkir soda kue dan air.
  • Oleskan pasta pada area yang terkena menggunakan sikat gigi bekas
  • Diamkan selama 12 jam sebelum menggosok
  • Setelah itu bilas residunya hingga bersih.

Namun, sebaiknya Anda menghindari menggunakan soda kue untuk menghilangkan kerak kapur dari permukaan kaca dan keramik.

Ini lantaran, sifat abrasif dari soda kue dapat menyebabkan kerusakan pada permukaan tersebut.

Baca juga: Cara Ampuh Membersihkan Kerak Kuning di Kloset Pakai Cuka dan Soda Kue

2. Cream of tartar atau krim tartar

Krik tartar adalah bahan yang biasa digunakan dalam membuat kue. Krim ini adalah asam ringan dan merupakan alternatif efektif untuk soda kue.

Krim tartar memiliki tindakan non-abrasif yang dapat menghilangkan noda air sadah atau kerak dari sejumlah permukaan.

Cara membersihkan kerak lantai dengan krim tartar:

  • Buat pasta dengan krim tartar dan air
  • Oleskan pada permukaan yang bernoda
  • Diamkan hingga 30 menit, lalu gosok dengan kain lembab untuk memperlihatkan ubin yang mengkilat.

3. Cuka

Bahan untuk membersihkan kerak dan noda membandel pada permukaan lantai kamar mandi selanjutnya ada cuka

Produk rumah tangga ini merupakah salah satu bahan yang ramah lingkungan untuk membersihkan kerak di permukaan lantai, dilansir dari All American Flooring.

Cara membersihkan kerak lantai kamar mandi dengan cuka:

  • Campurkan cuka suling putih dengan air dalam jumlah yang sama untuk membentuk larutan pembersih
  • Lalu, celupkan sedikit kain ke dalam campuran tersebut dan gosok permukaan lantai hingga bersih
  • Terakhir, gosok lantai dan biarkan hingga kering. Setelah itu, Anda bisa membilas lantai dengan air.

Baca juga: Cukup Pakai Air Lemon, Ampuh Hilangkan Bau di Kulkas dan Talenan

Halaman:

Terkini Lainnya

7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

Tren
Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Tren
Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi 'Study Tour', Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi "Study Tour", Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Tren
Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Tren
Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Tren
WNA Rusia Mengaku Dideportasi Usai Ungkap Kasus Narkoba, Ini Kata Polda Bali dan Imigrasi

WNA Rusia Mengaku Dideportasi Usai Ungkap Kasus Narkoba, Ini Kata Polda Bali dan Imigrasi

Tren
Video Viral Petugas Dishub Medan Disebut Memalak Pedagang Martabak, Ini Faktanya

Video Viral Petugas Dishub Medan Disebut Memalak Pedagang Martabak, Ini Faktanya

Tren
21 Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan dalam Perpres Nomor 59 Tahun 2024, Apa Saja?

21 Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan dalam Perpres Nomor 59 Tahun 2024, Apa Saja?

Tren
Rincian Penerimaan Gratifikasi Rp 23,5 Miliar Eks Kepala Bea Cukai DIY Eko Darmanto

Rincian Penerimaan Gratifikasi Rp 23,5 Miliar Eks Kepala Bea Cukai DIY Eko Darmanto

Tren
Persib Bandung Gandeng Pinjol sebagai Sponsor, Bagaimana Aturannya?

Persib Bandung Gandeng Pinjol sebagai Sponsor, Bagaimana Aturannya?

Tren
Berkaca pada Kasus Anak Depresi karena HP-nya Dijual, Psikolog: Kenali Bocah yang Berpotensi Depresi

Berkaca pada Kasus Anak Depresi karena HP-nya Dijual, Psikolog: Kenali Bocah yang Berpotensi Depresi

Tren
BMKG Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi 15-16 Mei 2024, Ini Daftar Wilayahnya

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi 15-16 Mei 2024, Ini Daftar Wilayahnya

Tren
Daftar Lengkap Link Pengumuman Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024, Cek di Sini!

Daftar Lengkap Link Pengumuman Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024, Cek di Sini!

Tren
Aturan Baru, Peserta BPJS Kesehatan Bisa Naik Kelas Rawat Inap Kecuali Kategori Ini

Aturan Baru, Peserta BPJS Kesehatan Bisa Naik Kelas Rawat Inap Kecuali Kategori Ini

Tren
Pesawat Boeing 757 Milik Donald Trump Menabrak Pesawat Komersial di Bandara Florida

Pesawat Boeing 757 Milik Donald Trump Menabrak Pesawat Komersial di Bandara Florida

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com