Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Haid Tak Teratur Saat Diet, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya Menurut Dokter Boyke

Kompas.com - 19/09/2023, 07:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perempuan yang melakukan diet mengaku mengalami siklus haid yang tidak teratur. Hal tersebut seperti diungkapkan oleh pengguna akun X (dulu Twitter) ini, Sabtu (16/9/2023).

Pengunggah mengatakan dirinya mengalami haid tidak lancar selama dua bulan sejak melakukan diet.

"Hai, knp semenjak diet! mens aku jd ga lancar, agustus aku ga mens, trs pas awal september aku mens cuma 1 waktu aja habistu bersih lagi," tulisnya.

Ia kemudian ingin berhenti diet karena kondisi tersebut. Namun, pengunggah takut tidak bisa menjaga berat badannya lagi karena sehari-hari tidak bergerak untuk membakar kalori.

Hingga Senin (18/9/2023), unggahan tersebut tayang sebanyak 32.000 kali dan disukai oleh 248 warganet.

Lalu, benarkah diet memengaruhi siklus haid seorang wanita?

Baca juga: Benarkah Menikah Bisa Menyembuhkan Nyeri Haid? Ini Kata Dokter


Diet ganggu hormon

Dokter spesialis kandungan dan seksolog Boyke Dian Nugraha mengatakan, wanita yang melakukan diet keras bisa menyebabkan siklus haidnya terganggu.

"Diet itu mengurangi lemak. Sementara produksi hormon-hormon sangat dipengaruhi lemak," jelasnya kepada Kompas.com, Senin (18/9/2023).

Boyke mengungkapkan, kekurangan lemak akan menyebabkan kadar dan fungsi hormon dalam tubuh wanita menjadi berkurang.

Ketika hormon tidak terbentuk atau jumlah sangat sedikit, dan fungsinya berkurang maka akan mengganggu siklus haid.

"Keseimbangan hormon terganggu sudah pasti itu mensnya tidak teratur, mensnya banyak, kelaur kecil-kecil, tidak teratur," lanjut dia.

Selain itu, Boyke menyebut, kadar lemak yang terlalu sedikit juga akan mengganggu hormon yang menyebabkan stres, memicu kulit kusam, dan mengganggu tidur seorang wanita.

Sebaliknya, ia mengungkapkan wanita yang kelebihan lemak juga akan mengalami kondisi yang sama.

"Kita tahu dietnya, yang lebih banyak dikeluarkan energi (kalorinya) bukan dikeluarkan lemaknya dari tubuh," jelasnya. 

Baca juga: Apa Penyebab Telat Haid pada Wanita Selain Kehamilan?

 

Cara diet yang tepat

Salah satu kesalahan pemula ketika melakukan defisit kalori adalah menerapkan defisit kalori yang terlalu banyak.SHUTTERSTOCK Salah satu kesalahan pemula ketika melakukan defisit kalori adalah menerapkan defisit kalori yang terlalu banyak.
Lebih lanjut, Boyke menjelaskan perempuan tetap bisa diet untuk menurunkan berat badan tanpa memengaruhi siklus haidnya.

Untuk menjaga kadar lemak dalam tubuh, jumlah berat badan yang harus diturunkan juga perlu diperhatikan.

Cara diet dan menghitung berat badan ideal

Berikut cara menghitung jumlah berat badan yang ideal untuk diturunkan dalam jangka waktu sebulan.

Rumus berat badan ideal: tinggi badan dikurangi 110 (untuk wanita) atau tinggi badan dikurangi 105 (untuk laki-laki).

Kemudian, hitung 5 persen dari berat badan. Hasilnya menunjukkan berat badan maksimal yang harus diturunkan setiap bulan. 

Sebagai contoh, wanita dengan tinggi 160 m maka berat badan idealnya 50 kg. Ketika beratnya 70 kg, maka ia harus menurunkan 20 kg. Setiap bulan, ia harus menurunkan 5 persen dari berat badannya atau sama dengan 3,5 kg.

Boyke menekankan agar wanita yang ingin turun berat badan tidak boleh hanya fokus mengurangi lemak dalam waktu cepat.

"Diet mengurangi lemak jangan dengan obat penghancur lemak," tegasnya.

Ia menyarankan agar wanita yang diet mengurangi asupan karbohidrat dengan cara mengurangi nasi putih atau mengganti dengan nasi merah.

Boyke juga mendorong untuk melakukan intermitten fasting dengan terakhir makan jam 6 malam.

"Kalau (setelah itu) lapar, makan oatmeal, sayur, atau buah," tambahnya,

Ia juga menyarankan agar wanita diet melakukan olahraga minimal 30 menit setiap hari dan tidur dalam waktu cukup.

"(Cara diet ini) tidak akan mengganggu siklus menstruasinya," kata Boyke. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

35 Ucapan dan Twibbon Hari Waisak 23 Mei 2024

35 Ucapan dan Twibbon Hari Waisak 23 Mei 2024

Tren
Rombongan Presiden Iran Ini Sempat Hidup Sejam Usai Helikopter Jatuh

Rombongan Presiden Iran Ini Sempat Hidup Sejam Usai Helikopter Jatuh

Tren
Mei Diklaim Bulan Terlama dan Bulan Saat Uang Habis-habisan, Apa Penyebabnya?

Mei Diklaim Bulan Terlama dan Bulan Saat Uang Habis-habisan, Apa Penyebabnya?

Tren
Pendaftaran Akun PPDB DKI Jakarta 2024 Dibuka, Klik Sidanira.jakarta.go.id

Pendaftaran Akun PPDB DKI Jakarta 2024 Dibuka, Klik Sidanira.jakarta.go.id

Tren
13 Manfaat Daun Kelor, Ampuh Kontrol Gula Darah dan Atasi Kolesterol

13 Manfaat Daun Kelor, Ampuh Kontrol Gula Darah dan Atasi Kolesterol

Tren
Pekerja yang Terkena PHK Masih Menerima Manfaat JKN Selama 6 Bulan, Ini Syaratnya

Pekerja yang Terkena PHK Masih Menerima Manfaat JKN Selama 6 Bulan, Ini Syaratnya

Tren
Embun Upas Akan Muncul Kembali di Dieng, Kapan Terjadi?

Embun Upas Akan Muncul Kembali di Dieng, Kapan Terjadi?

Tren
Apa Itu Mahkamah Pidana Internasional (ICC)? Berikut Tugas dan Wewenangnya

Apa Itu Mahkamah Pidana Internasional (ICC)? Berikut Tugas dan Wewenangnya

Tren
ICC Ajukan Surat Penangkapan Pimpinan Israel dan Hamas, Peluang Netanyahu Ditahan?

ICC Ajukan Surat Penangkapan Pimpinan Israel dan Hamas, Peluang Netanyahu Ditahan?

Tren
Ali Bagheri, Diplomat Ulung dan Pengkritik Keras Barat yang Kini Menjabat sebagai Menlu Iran

Ali Bagheri, Diplomat Ulung dan Pengkritik Keras Barat yang Kini Menjabat sebagai Menlu Iran

Tren
Cerita di Balik Jasa 'Santo Suruh' yang Mau Disuruh Apa Saja, dari Jemput Anak Main juga Kubur Ari-ari

Cerita di Balik Jasa "Santo Suruh" yang Mau Disuruh Apa Saja, dari Jemput Anak Main juga Kubur Ari-ari

Tren
Suhu Udara Capai 50 Derajat Celsius, Ini Imbauan bagi Jemaah Haji yang Tiba di Makkah

Suhu Udara Capai 50 Derajat Celsius, Ini Imbauan bagi Jemaah Haji yang Tiba di Makkah

Tren
Kemendikbud Rekomendasikan 177 Karya Sastra di Sekolah, Ada 'Bumi Manusia'

Kemendikbud Rekomendasikan 177 Karya Sastra di Sekolah, Ada "Bumi Manusia"

Tren
Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan 22 Mei 2024, Klik rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan 22 Mei 2024, Klik rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

Tren
UKT Semakin Mahal dan Janji Prabowo Gratiskan Biaya Kuliah di Kampus Negeri

UKT Semakin Mahal dan Janji Prabowo Gratiskan Biaya Kuliah di Kampus Negeri

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com