Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Menurunkan Berat Badan di Usia 50 Tahun, Apa Saja?

Kompas.com - 14/09/2023, 07:30 WIB
Alinda Hardiantoro,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Memasuki usia 50 tahun, tubuh akan mengalami perubahan, salah satunya kegemukan.

Kegemukan di usia 50 tahun itu diikuti dengan penurunan berat badan yang tidak mudah.

Hal ini lantaran beberapa faktor, seperti kebiasaan tidak sehat, kurang aktivitas, pola makan buruk, dan perubahan metabolisme.

Kegemukan di usia 50 tahun ke atas bisa memicu munculnya beragam penyakit.

Kendati demikian, beberapa penyesuaian sederhana dapat menurunkan berat badan di usia 50 tahun.

Cara menurunkan berat badan di usia 50 tahun

Berikut Kompas.com merangkum 7 cara menurunkan berat badan di usia 50 dari berbagai sumber. 

1. Konsumsi lebih banyak protein

Protein dapat merilis hormon kenyang sehingga membatasi asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh.

Nutrisi ini juga berperan penting dalam mempertahankan dan membangun massa otot.

Retensi otot semakin penting seiring bertambahnya usia karena dapat membantu meningkatkan metabolisme dan mencegah sarkopenia (kehilangan otot yang berkaitan dengan usia).

Ahli diet dan penulis nutrisi Brittany Lubeck mengatakan protein adalah nutrisi yang dibutuhkan sepanjang hidup.

"Setelah usia 50 tahun, Anda mungkin mulai kehilangan otot, tetapi hal ini dapat dicegah dengan mengonsumsi lebih banyak protein," kata dia dilansir dari Eat This Not That.

Baca juga: Benarkah Karbohidrat Bisa Bikin Berat Badan Bertambah?

2. Batasi konsumsi gula

Membatasi konsumsi gula juga bisa menjadi salah satu cara untuk menurunkan berat badan di usia 50 tahun ke atas.

Dikutip dari Healthline, ahli diet Courtney D'Angelo merekomendasikan opsi lain untuk membatasi konsumsi gula dalam tubuh, yakni dengan mengganti konsumsi produk minuman dengan air putih.

3. Rutin olahraga

Olahraga merupakan salah satu kunci untuk menurunkan berat badan.

Bagi Anda yang berusia 50 tahun ke atas, tidak semua jenis olahraga bisa dilakukan.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com