KOMPAS.com – Perut buncit banyak dialami oleh orang dewasa seiring bertambahnya usia.
Tak hanya menggangu penampilan, perut buncit bisa memicu berbagai masalah kesehatan seperti diabetes tipe 2, penyakit jantung, atau hipertensi.
Lantas, bagaimana cara mengecilkan perut buncit?
Baca juga: Ramai soal Gerakan Absurd Bikin Perut Buncit Jadi Kempes, Bagaimana Menurut Pakar?
Dihimpun dari berbagai sumber, berikut 19 cara mengecilkan perut buncit:
Berikut penjelasan masing-masing cara mengecilkan perut buncit:
Dikutip dari eatingwell, beraktifitas fisik adalah cara yang mudah dilakukan untuk mengecilkan perut buncit.
Cukup dengan rutin berjalan kaki atau jogging di pagi hari dapat membakar lemak yang ada di tubuh.
Bila perlu, lakukan olahraga seperti plank, push up, pull up, atau lainnya untuk mempercepat pengecilan perut buncit.
Baca juga: 7 Ramuan Tradisional untuk Mengecilkan Perut Buncit, Apa Saja?
Minum air secara rutin dan cukup adalah cara untuk menghindari seseorang dari dehidrasi.
Dehidrasi akan memicu seseorang merasa lapar meski sebenarnya hanya haus, sehingga akan menyebabkan ia mencari makanan atau camilan dan memicu penumpukan lemak di tubuh.
Diketahui jadwal ada tiga kali dalam sehari, yakni sarapan, makan siang, dan makan malam.
Jika seseorang melewatkan jadwal tersebut, ia mulai mengalami rasa lapar yang berelebihan, dan menyebabkan makan berlebihan saat ia makan.
Perut kembung terjadi karena makanan yang masuk tidak dicerna dengan baik oleh tubuh, umumnya karena makan dan minum terlalu cepat.
Oleh karena itu, sebaiknya hindari perut kembung dengan mengunyah makanan dengan perlahan hingga sekiranya baik untuk dicerna oleh sistem pencernaan.
Baca juga: Benarkah Merokok Menyebabkan Obesitas?
Dilansir dari HealthLine, serat larut mampu menyerap air dan membentuk gel, membantu memperlambat makanan saat melewati sistem pencernaan.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.