Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Cara Mengobati Radang Tenggorokan secara Alami, Apa Saja?

Kompas.com - 14/04/2023, 08:15 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.comRadang tenggorokan adalah salah satu kondisi peradangan yang menyebabkan seseorang kesulitan untuk menelan makanan dan minuman.

Seseorang yang mengalami radang tenggorokan, mungkin akan merasakan gejala seperti demam, nyeri saat menelan, dan pembengkakan kelenjar getah bening.

Biasanya, radang tenggorokan bisa hilang dengan sendirinya setelah beberapa hari. Namun, tak jarang orang juga akan menggunakan antibiotik untuk mengurangi gejalanya agar cepat membaik.

Selain dengan obat, pertolongan pertama saat mengalami radang tenggorokan bisa dilakukan dengan menggunakan bahan-bahan alami yang mudah ditemukan di sekitar rumah.

Baca juga: 7 Cara Mengobati Gusi Bengkak Disertai Nyeri

Lantas, bagaimana cara mengobati radang tenggorokan secara alami?

Cara mengobati radang tenggorokan secara alami

Ilustrasi cara mengobati radang tenggorokan secara alami.Medicalnewstoday Ilustrasi cara mengobati radang tenggorokan secara alami.
Selain dengan obat-obatan, ada beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk mengobati radang tenggorokan. Beberapa di antaranya meliputi:

1. Banyak minum air

Dilansir dari Verywell Health, saat mengalami radang tenggorokan, usahakan untuk minum banyak air untuk mencegah tubuh mengalami dehidrasi.

Selain itu, minum banyak air juga bisa membantu melembapkan tenggorokan dengan membersihkan selaput lendir yang ada di tenggorokan.

Untuk menjaga tubuh agar tetap terhidrasi dan membantu meredakan sakit tenggorokan, Anda bisa minum air putih, kaldu ayam, teh, dan minuman hangat.

2. Madu mentah

Madu mentah dikenal dengan sifat antibakterinya yang berfungsi untuk mengurangi peradangan dan menghilangkan rasa sakit yang disebabkan oleh radang tenggorokan.

Untuk membuatnya, Anda bisa langsung meminumnya atau bisa juga mencampurkan 1 hingga 2 sendok makan madu ke dalam teh atau air hangat. 

Baca juga: 5 Cara Mengobati Luka Bakar secara Alami yang Bisa Dijadikan Pertolongan Pertama

3. Konsumsi makanan yang mengandung vitamin C

Strawberry mengandung vitamin C yang bermanfaat untuk mengobati radang tenggorokan.SHUTTERSTOCK/EKATERINA_MINAEVA Strawberry mengandung vitamin C yang bermanfaat untuk mengobati radang tenggorokan.
Jika menderita radang tenggorokan, mengonsumsi suplemen atau makanan yang kaya vitamin C dapat membantu mendukung sistem kekebalan tubuh.

Suplemen dan makanan yang mengandung vitamin C dapat membantu mempersingkat durasi gejala pilek, seperti sakit tenggorokan. Berikut adalah makanan yang kaya akan vitamin C, meliputi:

  • Buah sitrus
  • Paprika
  • Stroberi
  • Tomat
  • Kubis

4. Berkumur dengan air garam

Berkumur dengan air garam dapat membantu meringankan rasa tidak nyaman dan pembengkakan yang disebabkan karena radang tenggorokan.

Selain itu, air garam juga dapat membantu membunuh bakteri dan mengencerkan dahak.

Halaman:

Terkini Lainnya

Berencana Tinggal di Bulan, Apa yang Akan Manusia Makan?

Berencana Tinggal di Bulan, Apa yang Akan Manusia Makan?

Tren
Ustaz Asal Riau Jadi Penceramah Tetap di Masjid Nabawi, Kajiaannya Diikuti Ratusan Orang

Ustaz Asal Riau Jadi Penceramah Tetap di Masjid Nabawi, Kajiaannya Diikuti Ratusan Orang

Tren
Gratis, Ini 3 Jenis Layanan yang Ditanggung BPJS Kesehatan Sesuai Perpres Terbaru

Gratis, Ini 3 Jenis Layanan yang Ditanggung BPJS Kesehatan Sesuai Perpres Terbaru

Tren
Respons Kemenkominfo soal Akun Media Sosial Kampus Jadi Sasaran Peretasan Judi Online

Respons Kemenkominfo soal Akun Media Sosial Kampus Jadi Sasaran Peretasan Judi Online

Tren
Ketahui, Ini 8 Suplemen yang Bisa Sebabkan Sakit Perut

Ketahui, Ini 8 Suplemen yang Bisa Sebabkan Sakit Perut

Tren
Batu Kuno Ungkap Alasan Bolos Kerja 3.200 Tahun Lalu, Istri Berdarah dan Membalsam Mayat Kerabat

Batu Kuno Ungkap Alasan Bolos Kerja 3.200 Tahun Lalu, Istri Berdarah dan Membalsam Mayat Kerabat

Tren
Ditemukan di Testis, Apa Bahaya Mikroplastik bagi Manusia?

Ditemukan di Testis, Apa Bahaya Mikroplastik bagi Manusia?

Tren
Pegi Teriak Fitnah, Ini Fakta Baru Penangkapan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Pegi Teriak Fitnah, Ini Fakta Baru Penangkapan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Tren
Ikang Fawzi Antre Layanan di Kantor BPJS Selama 6 Jam, BPJS Kesehatan: Terjadi Gangguan

Ikang Fawzi Antre Layanan di Kantor BPJS Selama 6 Jam, BPJS Kesehatan: Terjadi Gangguan

Tren
Beredar Isu Badai Matahari 2025 Hilangkan Akses Internet Berbulan-bulan, Ini Penjelasan Ahli

Beredar Isu Badai Matahari 2025 Hilangkan Akses Internet Berbulan-bulan, Ini Penjelasan Ahli

Tren
Mengenal Jampidsus, Unsur 'Pemberantas Korupsi' Kejagung yang Diduga Dikuntit Densus 88

Mengenal Jampidsus, Unsur "Pemberantas Korupsi" Kejagung yang Diduga Dikuntit Densus 88

Tren
Starlink dan Literasi Geospasial

Starlink dan Literasi Geospasial

Tren
Saat Pegi Berkali-kali Membantah Telah Bunuh Vina, Sebut Fitnah dan Rela Mati...

Saat Pegi Berkali-kali Membantah Telah Bunuh Vina, Sebut Fitnah dan Rela Mati...

Tren
5 Kasus Besar yang Tengah Ditangani Jampidsus di Tengah Dugaan Penguntitan Densus 88

5 Kasus Besar yang Tengah Ditangani Jampidsus di Tengah Dugaan Penguntitan Densus 88

Tren
Jarang Diketahui, Ini Potensi Manfaat Konsumsi Kunyit Putih Setiap Hari

Jarang Diketahui, Ini Potensi Manfaat Konsumsi Kunyit Putih Setiap Hari

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com