Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Cara Sederhana Menangkal Gigitan Nyamuk

Kompas.com - 01/06/2021, 19:30 WIB
Inten Esti Pratiwi

Penulis

KOMPAS.com - Gigitan nyamuk selalu menimbulkan rasa gatal yang menyiksa yang betah berdiam berlama-lama di permukaan kulit.

Ketika nyamuk mendarat di kulit kita, nyamuk akan menghisap darah kita sekaligus meninggalkan protein dari air liurnya ke permukaan kulit kita.

Sistem imun tubuh akan melihat protein ini sebagai ancaman dan akan langsung mengeluarkan histamin untuk memerangi protein tersebut. Histamin adalah reaksi normal dari sebuah alergi.

Proses inilah yang menyebabkan muncul bentol dan gantal di sekitar area di mana nyamuk tadi mendarat.

Rasa gatal bukanlah satu-satunya yang harus dikhawatirkan dari serangan nyamuk. Karena nyamuk juga bisa membawa berbagai penyakit berbahaya seperti malaria dan demam berdarah.

Untuk itu, upaya pencegahan adalah yang sebaiknya dilakukan. Berikut ini adalah tips terbebas dari gangguan nyamuk:

Baca juga: Penyakit yang Bisa Disebabkan Oleh Tikus dan Cara Alami Mengusir Tikus

1. Gunakan kipas angin

Ilustrasi kipas angin. SHUTTERSTOCK/ROLLING STONES Ilustrasi kipas angin.
Udara yang berputar atau mengalir deras akan membuat nyamuk kewalahan terbang. Maka salah satu cara menjauhkan nyamuk dari tubuh kita adalah membuat ruang di sekitar kita memiliki aliran udara yang cukup kencang.

Salah satunya adalah dengan cara menghidupkan kipas angin atau menyetel fungsi fan pada pendingin udara.

Jonathan Day, Phd, profesor entomologi dari University of Florida menyarankan untuk mengarahkan kipas angin ke lantai, karena nyamuk cenderung terbang rendah untuk menghindari angin.

Baca juga: Cegah Demam Berdarah, Ini Cara Membasmi Nyamuk di Taman Rumah

2. Hindari area outdoor di jam aktif nyamuk

Nyamuk juga seperti manusia, memiliki waktu makan malam di jam-jam tertentu. Dilansir dari Prevention, waktu nyamuk berburu makanan adalah di sepanjang malam hingga pagi.

Nyamuk memilih terbang malam karena di saat matahari terbenam, biasanya angin juga akan berangsur menjadi pelan, tak sekencang ketika siang. 

Agar tak digigit nyamuk, hindari berada di luar rumah ketika malam. Terutama, hindari area dekat pepohonan dimana nyamuk banyak bergerombol.

Jika harus berada di luar ruangan di waktu malam, gunakan lotion penangkal nyamuk agar nyamuk tak berselera mengigit kita.

Baca juga: 7 Cara Mengusir Nyamuk Menggunakan Bahan Alami

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Penjelasan UI soal UKT yang Mencapai Rp 161 Juta

Penjelasan UI soal UKT yang Mencapai Rp 161 Juta

Tren
Apa yang Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Setelah Makan?

Apa yang Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Setelah Makan?

Tren
Daftar Nama 11 Korban Meninggal Dunia Kecelakaan Bus di Subang

Daftar Nama 11 Korban Meninggal Dunia Kecelakaan Bus di Subang

Tren
Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik Warga, Begini Solusinya

Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik Warga, Begini Solusinya

Tren
Kapan Waktu Terbaik Minum Vitamin?

Kapan Waktu Terbaik Minum Vitamin?

Tren
Daftar Negara yang Mendukung Palestina Jadi Anggota PBB, Ada 9 yang Menolak

Daftar Negara yang Mendukung Palestina Jadi Anggota PBB, Ada 9 yang Menolak

Tren
Mengenal Como 1907, Klub Milik Orang Indonesia yang Sukses Promosi ke Serie A Italia

Mengenal Como 1907, Klub Milik Orang Indonesia yang Sukses Promosi ke Serie A Italia

Tren
Melihat Lokasi Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Jalur Rawan dan Mitos Tanjakan Emen

Melihat Lokasi Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Jalur Rawan dan Mitos Tanjakan Emen

Tren
Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Tren
Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni 'Atlantis yang Hilang' di Lepas Pantai Australia

Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni "Atlantis yang Hilang" di Lepas Pantai Australia

Tren
4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

Tren
Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Tren
Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Tren
8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

8 Latihan yang Meningkatkan Keseimbangan Tubuh, Salah Satunya Berdiri dengan Jari Kaki

Tren
2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

2 Suplemen yang Memiliki Efek Samping Menaikkan Berat Badan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com