Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Insentif Kartu Prakerja 2020 Tak Cair jika Tak Segera Lakukan Ini...

Kompas.com - 03/03/2021, 07:15 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

3. Isi data dengan benar. Pastikan rekening atau akun e-wallet itu adalah milik Anda pribadi.

Jika Anda memilih rekening BNI maka akan muncul kolom berupa nama pemilik rekening, nomor rekening, dan nama cabang bank.

Sementara jika Anda memilih Link Aja, masukkan nomor ponsel Anda dan pilih "Aktifkan LinkAja", kemudian masukkan kode keamanan akun LinkAja milik Anda.

Sementara jika Anda memilih e-wallet yang lain, masukkan kode OTP yang dikirimkan kepada Anda melalui SMS.

4. Setelah data terisi, klik "Sambungkan";

Rekening atau e-wallet pun sudah berstatus tersambung dan siap untuk menyalurkan dana insentif program Kartu Prakerja.

Cara mengubah rekening atau e-wallet

Anda yang ingin mengubah rekening atau e-wallet dapat lakukan pemutusan rekening atau e-wallet dengan cara:

1. Pada dashboard, pilih menu "Atur" pada bagian "Rekening";

2. Klik "Putuskan Rekening";

3. Jika muncul pertanyaan untuk memastikan langkah pemutusan yang Anda lakukan, sekali lagi klik "Putuskan Rekening".

Jika ada kendala terkait dengan penautan rekening atau e-wallet, peserta dapat menyampaikan kepada Prakerja melalui https://cutt/ly/KendalaTautRekening.

Setelah rekening atau e-wallet lama terputus, tautkan kembali rekening atau e-wallet yang baru seperti sebelumnya.

Baca juga: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 1-12 Selalu Gagal, Ini Kata Pengelola

Penyaluran insentif

Mengacu informasi dari Laporan Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Tahun 2020, insentif sebesar Rp 2,4 juta akan disalurkan kepada para peserta setelah menyelesaikan rangkaian pelatihan.

Penyalurannya dilakukan dalam empat bulan, tiap bulan sebesar Rp 600.000.

Ada pula insentif pasca-survei maksimal Rp 150.000 yang berasal dari tiga survei, masing-masing senilai Rp 50.000.

Insentif yang ada diharapkan dapat meningkatkan daya beli masyarakat. Selain itu, uang insentif juga bisa dimanfaatkan untuk menjadi modal usaha.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com