Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kisah Francis, Kucing Berusia 13 Tahun yang Badannya Tak Lebih Tinggi dari Gelas Wine

Pemilik Francis, Melina Avane mengatakan bahwa hewan berbulu itu memiliki tubuh pendek di bawah rata-rata tubuh kucing lainnya lantaran ia mengidap dwarfisme.

Dwarfisme adalah sebuah kelainan yang menyebabkan tubuhnya tidak bisa tinggi dan berada di bawah rata-rata.

"Dia bukan ras yang istimewa. Dia kucing biasa dengan kelainan genetik. Itulah mengapa dia berhenti berkembang. Tapi selain itu, dia sangat sehat. Dia hanya kecil," kata Avane dikutip dari The Dodo (28/10/2023).

"Bukan bermaksud dramatis, tetapi saya rela mati demi Francis. Dia adalah hal terindah di dunia ini," tulis warganet. 

Lantas, bagaimana awal mula Francis mengalami kondisi tersebut?

Kisah Francis, kucing tua yang memiliki tubuh kecil

Dilansir dari Happy Whisker (21/12/2023), semuanya berawal ketika para pekerja konstruksi menemukan Francis sebagai anak kucing kecil di lokasi kerja mereka.

Setelah mendengar tentang hewan berbulu yang berharga ini, sebuah keluarga penyayang kucing yang baik hati memutuskan untuk mengadopsi anak kucing itu dan menamainya Francis.

"Saat itu dia sebesar kepalan tangan saya. Orang tua saya merawatnya sejak hari itu," kenang Avane.

Namun, keluarga itu tidak tahu apa yang akan terjadi selanjutnya. Seiring berjalannya waktu, semua orang berharap Francis akan tumbuh menjadi kucing yang besar, kuat, dan sehat, namun hal itu tidak terjadi.

Akan tetapi, waktunya untuk tumbuh seolah-olah berhenti. Mereka merasa bingung dan kemudian membawa Francis ke dokter hewan.

Selanjutnya, dari sanalah mereka menemukan sesuatu yang mengejutkan.

Dokter hewan mendiagnosis Francis dengan dwarfisme, suatu kondisi yang disebabkan oleh cacat genetik langka yang menyebabkan perkembangan kucing dewasa yang tidak proporsional dan berukuran kecil.

Lebih buruknya lagi, dokter bahkan memprediksi, harapan hidup Francis maksimal hanya bertahan sampai usia 6 tahun saja.

Namun siapa sangka, kucing tersebut bahkan bisa mencapai usianya yang ke-13. Francis bahkan hidup bahagia dan sehat sama halnya seperti kucing pada umumnya.

Avane mengatakan, Francis mungkin kecil, tetapi itu hanya ukurannya saja. Dalam hal kepribadiannya, ia menyebut bahwa kucing mungil itu adalah bosnya. 

"Orang tua saya memiliki banyak hewan yang diselamatkan di rumah, tetapi Francis adalah bosnya, dan dia tahu itu. Dia tidak menunjukkan rasa takut pada anjing-anjing besar dan suka berpelukan dengan mereka," kata Avane.

Namun, tidak ada yang bisa menghentikan waktu untuk melakukan apa yang harus mereka lakukan.

Oleh karena itu, Francis sedikit melambat karena usianya. Akan tetapi, dia masih tahu bagaimana menikmati hidup.

Avane mengatakan bahwa Francis hanya ingin makan, tidur, dan berpelukan.

"Yang paling penting adalah bahwa kondisi Francis tidak membuatnya kesakitan. Dia dalam kondisi sehat, dan penampilannya yang khas itulah yang membuatnya sangat unik," ungkap dia.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/12/29/203000265/kisah-francis-kucing-berusia-13-tahun-yang-badannya-tak-lebih-tinggi-dari

Terkini Lainnya

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 16-17 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 16-17 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa | Peringatan Dini Kekeringan di Jateng

[POPULER TREN] Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa | Peringatan Dini Kekeringan di Jateng

Tren
Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Tren
Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Tren
Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Tren
7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

Tren
Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Tren
Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi 'Study Tour', Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi "Study Tour", Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Tren
Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Tren
Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Tren
WNA Rusia Mengaku Dideportasi Usai Ungkap Kasus Narkoba, Ini Kata Polda Bali dan Imigrasi

WNA Rusia Mengaku Dideportasi Usai Ungkap Kasus Narkoba, Ini Kata Polda Bali dan Imigrasi

Tren
Video Viral Petugas Dishub Medan Disebut Memalak Pedagang Martabak, Ini Faktanya

Video Viral Petugas Dishub Medan Disebut Memalak Pedagang Martabak, Ini Faktanya

Tren
21 Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan dalam Perpres Nomor 59 Tahun 2024, Apa Saja?

21 Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan dalam Perpres Nomor 59 Tahun 2024, Apa Saja?

Tren
Rincian Penerimaan Gratifikasi Rp 23,5 Miliar Eks Kepala Bea Cukai DIY Eko Darmanto

Rincian Penerimaan Gratifikasi Rp 23,5 Miliar Eks Kepala Bea Cukai DIY Eko Darmanto

Tren
Persib Bandung Gandeng Pinjol sebagai Sponsor, Bagaimana Aturannya?

Persib Bandung Gandeng Pinjol sebagai Sponsor, Bagaimana Aturannya?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke