Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Harta Kekayaan Ganjar-Mahfud, Prabowo-Gibran, dan Anies-Cak Imin, Siapa Paling Kaya?

KOMPAS.com - Seluruh calon presiden (capres) telah mengumumkan siapa sosok calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi mereka pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Capres yang pertama kali mengumumkan cawapres adalah Anies Baswedan yang menggandeng Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin pada Sabtu (2/9/2023).

Kemudian, koalisi partai pengusung Ganjar Pranowo yang dipimpin PDI Perjuangan juga sudah mendeklarasikan Mahfud MD sebagai cawapres pada Rabu (18/10/2023).

Capres terakhir yang mengumumkan nama cawapresnya adalah Prabowo Subianto.

Koalisi Indonesia Maju yang mengusung Prabowo sepakat menunjuk Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres pada Minggu (22/10/2023).

Berikut harta kekayaan ketiga pasangan capres-cawapres:

Anies-Cak Imin

a. Anies Baswedan

Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara (LHKPN) pada 2022, Anies memiliki harta kekayaan sebesar Rp 11.187.431.089.

Dilansir dari laman elhkpn.kpk, harta kekayaan Anies terdiri dari:

1. Tanah dan bangunan:

2. Kendaraan:

  • Honda Odyssey tahun 2016 senilai Rp 450.000.000
  • Vespa Sprint tahun 2018 senilai Rp 50.000.000
  • Kawasaki EX250V tahun 2018 senilai Rp 50.000.000.

3. Harta bergerak lainnya senilai Rp 1.387.366.531

4. Surat berharga senilai Rp 61.070.000

5. Kas dan setara kas senilai Rp 1.398.460.219

6. Harta lainnya senilai Rp 675.247.998

7. Utang sebesar Rp 7.553.851.659.

b. Muhaimin Iskandar

Harta kekayaan Cak Imin sebesar Rp 27.280.500.000 berdasarkan LHKPN 31 Desember 2022. Terdiri dari:

1. Tanah dan bangunan:

2. Kendaraan:

  • Piaggio tahun 2007 senilai Rp 9.000.000
  • Toyota Alphard tahun 2009 senilai Rp 250.000.000

3. Harta bergerak lainnya senilai Rp 171.500.000

4. Kas dan setara kas senilai Rp 2.150.000.000.

Ganjar-Mahfud MD

a. Ganjar Pranowo

Dilansir dari laman elhkpn.kpk, Ganjar terakhir kali melaporkan LHKPN pada 16 Agustus 2023. Ia memiliki harta kekayaan senilai Rp 15.417.702.482.

Berikut harta kekayaan Ganjar:

1. Tanah dan bangunan:

2. Kendaraan:

  • Nissan Teana tahun 2013 senilai Rp 180.000.000
  • Mitsubishi Pajero Sport tahun 2018 senilai Rp 450.000.000
  • Via Scooter tahun 2018 senilau Rp 9.000.000
  • Kawasaki ER-6N tahun 2012 senilai Rp 50.000.000
  • Toyota Crown tahun 2008 senilai Rp 185.000.000
  • Hyundai Ioniq EV Signature AT tahun 2021 senilai Rp 550.000.000

3. Harta bergerak lainnya senilai Rp 638.861.750

4. Kas dan setara kas senilai 7.202.414.732.

b. Mahfud MD

Merujuk laman elhkpn.kpk, Mahfud mempunyai harta kekayaan senilai Rp 29.546.144.117.

Harta kekayaan Mahfud terdiri dari:

1. Tanah dan bangunan:

2. Kendaraan:

  • Sepeda motor Honda tahun 2007 senilai Rp 3.000.000
  • Toyota Avanza Veloz tahun 2012 senilai Rp 120.000.000
  • Toyota Vios tahun 2013 senilai Rp 135.000.000
  • Toyota Camry tahun 2017 sneilai Rp 300.000
  • Toyota Alphard tahun 2018 senilai Rp 900.000.000
  • Vespa Primavera 150 tahun 2021 senilai Rp 45.000.000

3. Harta bergerak lainnya senilai Rp 180.500.000

4. Kas dan setara kas senilai Rp 15.802.328.117.

Prabowo-Gibran

a. Prabowo Subianto

Prabowo memiliki harta kekayaan senilai Rp 2.034.395.519.335 berdasarkan LHKPN 2022.

Dilansir dari laman elhkpn.kpk, berikut harta kekayaan Prabowo:

1. Tanah dan bangunan:

2. Kendaraan:

  • Toyota Alphard tahun 2005 senilai Rp 400.000.000
  • Honda CR-V Jeep tahun 2007 senilai Rp 130.000.000
  • Land Rover Jeep tahun 1994 senilai Rp 50.000.000
  • Toyota Land Cruiser Jeep tahun 1980 senilai Rp 50.000.000
  • Mitsubishi Pajero Sport Jeep tahun 2000 senilai Rp 175.000.000
  • Motor Suzuki tahun 2002 senilai Rp 3.500.000
  • Toyota Lexus Jeep tahun 2022 senilai Rp 400.000.000
  • Land Rover Jeep tahun 1992 senilai Rp 50.000.000.

3. Harta bergerak lainnya senilai Rp 16.415.023.500

4. Surat berharga senilai Rp 1.701.879.000.000

5. Kas dan setara kas senilai Rp 2.522.545.835

6. Harta lainnya senilai Rp 45.000.000.000

7. Utang sebesar Rp 8.000.000.000.

b. Gibran Rakabuming Raka

Gibran memiliki harta kekayaan senilai Rp 26.032.674.370 berdasarkan LHKPN 2022.

Dilansir dari laman elhkpn.kpk, berikut harta kekayaan Gibran:

1. Tanah dan bangunan:

2. Kendaraan

  • Honda Scoopy tahun 2015 senilai Rp 7.000.000
  • Toyota Avanza tahun 2016 senilai Rp 90.000.000
  • Toyota Avanza tahun 2012 senilai Rp 60.000.000
  • Isuzu Panther tahun 2012 senilai Rp 70.000.000
  • Daihatsu Grand Max tahun 2015 senilai Rp 60.000.000
  • Honda CB-124 tahun 1974 senilai Rp 5.000.000
  • Royal Enfield tahun 2017 senilai Rp 40.000.000

3. Harta bergerak lainnya senilai Rp 260.000.000

4. Kas dan setara kas senilai Rp 3.101.260.374

5. Harta lainnya senilai Rp 5.552.000.000

6. Utang sebesar Rp 551.586.004.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/10/23/081500065/harta-kekayaan-ganjar-mahfud-prabowo-gibran-dan-anies-cak-imin-siapa-paling

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke