Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Pantau Update Olimpiade Tokyo 2020, Bisa Lewat Whatsapp!

KOMPAS.com - Olimpiade 2020 saat ini sedang berlangsung di Tokyo, Jepang. Penyelenggaraan olimpiade di tengah pandemi membuat kursi-kursi penonton tak terisi.

Jangan khawatir, publik tetap bisa memantau hasil olimpiade dengan menggunakan aplikasi yang tersedia di ponsel.

WhatsApp telah meluncurkan fitur yang berfokus pada Olimpiade sehingga pengguna dapat terus mengetahui berita dan hasil terbaru.

Chatbot olimpiade

Melansir Business Insider, 26 Juli 2021, WhatsApp memiliki chatbot Olimpiade khusus yang dibangun di atas WhatsApp Business API.

Pengguna WhatsApp dapat terhubung dengan chatbot untuk mendapatkan berita terbaru tentang Olimpiade.

Informasi yang bisa diakses di antaranya jadwal pertandingan, update perolehan medali, sorotan, dan siaran lokal.

Chatbot Olimpiade WhatsApp juga memiliki stiker resmi yang dapat dikumpulkan dengan mengikuti kuis melalui chatbot.

Bagaimana cara menggunakannya?

Melansir Antaranews, 26 Juli 2021, chatbot Olympics bisa dihubungi di nomor +41 79 807 06 10. Akun tersebut sudah terverifikasi sebagai chatbot resmi Olimpiade.

Berdasarkan penelusuran Kompas.com, chatbot itu sudah berfungsi dan bisa memberikan informasi terbaru terkait Olimpiade Tokyo. Cara menggunakannya seperti saat menggunakan chatbot pada umumnya.

Berikut ini langkah-langkah menggunakan chatbot Olimpiade Tokyo di Whatsapp:

Menu yang ada di chatbot olimpiade

1. Jadwal olimpiade

Saat Anda memilih menu 1 yang berisi jadwal olimpiade, Anda akan diberikan link untuk melihat jadwal selengkapnya.

2. Platform untuk menyaksikan olimpiade

jika memilih menu 2, Anda juga akan mendapatkan link berisi platform untuk menyaksikan pertandingan.

3. Perolehan medali

Di menu 3, Anda akan mendapatkan informasi perolehan medali yang dikirim melalui link juga. Tidak hanya Indonesia, link ini juga memuat perolehan medali dari negara-negara lain yang berpartisipasi.

4. Berita terbaru dan highlight

Anda bisa memilih menu 4 untuk membaca berita terbaru terkait Olimpiade Tokyo. Jika memilih menu ini, Anda akan mendapatkan link berita dan Facebook resmi.

5. Video atlet

Di menu 5, video atlet, Anda akan diminta memilih atlet mana yang ingin Anda saksikan. Ada Naomi Osaka, Usain Bolt, Tony Hawk, dan Yusra Mardini.

Chatbot akan mengirimkan videonya langsung ke Whatsapp, tanpa melalui tautan atau link.

6. Filter Instagram Olimpiade Tokyo

Anda juga bisa mendapatkan filter Instagram terbaru dari Olimpiade Tokyo dengan cara memilih menu 6.

Tapi Anda perlu menggunakan aplikasi Instagram versi terbaru untuk mencobanya. Update jika belum melakukannya.

7. Kuis Olimpiade Tokyo, berhadiah stiker Whatsapp.

Terakhir, untuk kuis, Anda akan diminta menjawab beberapa soal seputar Olimpiade Tokyo.

Untuk menjawabnya Anda hanya perlu membalas pesan chatbot A, B, C, atau D.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/08/01/152700365/cara-pantau-update-olimpiade-tokyo-2020-bisa-lewat-whatsapp-

Terkini Lainnya

Fakta Jatuhnya Helikopter yang Menewaskan Presiden Iran Ebrahim Raisi

Fakta Jatuhnya Helikopter yang Menewaskan Presiden Iran Ebrahim Raisi

Tren
Presiden Iran Ebrahim Raisi Meninggal karena Kecelakaan Helikopter, Ini Daftar Korban Lainnya

Presiden Iran Ebrahim Raisi Meninggal karena Kecelakaan Helikopter, Ini Daftar Korban Lainnya

Tren
Kaki Bayi Sehat Disebut Menunjukkan Refleks Plantar, Apa Itu?

Kaki Bayi Sehat Disebut Menunjukkan Refleks Plantar, Apa Itu?

Tren
Mengapa Presiden Iran Ikut Meresmikan Bendungan di Azerbaijan?

Mengapa Presiden Iran Ikut Meresmikan Bendungan di Azerbaijan?

Tren
Kasus Vina Cirebon, Nirbhaya New Delhi, dan 'No Viral No Justice'

Kasus Vina Cirebon, Nirbhaya New Delhi, dan "No Viral No Justice"

Tren
Kisah Ayah-Anak Berlayar ke Titik Terpencil di Dunia, Ombak dan Badai Bukan Bahaya Terbesar

Kisah Ayah-Anak Berlayar ke Titik Terpencil di Dunia, Ombak dan Badai Bukan Bahaya Terbesar

Tren
Urutan Lengkap 6 Buku Bridgerton Sesuai Kronologi Ceritanya, Beda dari Netflix

Urutan Lengkap 6 Buku Bridgerton Sesuai Kronologi Ceritanya, Beda dari Netflix

Tren
Seluruh Bagian Pesawat Hangus Terbakar, Harapan Presiden Iran Selamat Sangat Tipis

Seluruh Bagian Pesawat Hangus Terbakar, Harapan Presiden Iran Selamat Sangat Tipis

Tren
Ramai soal Pembalut Wanita Bekas Dicuci atau Langsung Dibuang, Ini Kata Dokter

Ramai soal Pembalut Wanita Bekas Dicuci atau Langsung Dibuang, Ini Kata Dokter

Tren
Helikopter yang Membawa Presiden Iran Ditemukan, Seluruh Bagian Hangus Terbakar

Helikopter yang Membawa Presiden Iran Ditemukan, Seluruh Bagian Hangus Terbakar

Tren
Benarkah Pembangunan Tol Jadi Solusi Jalanan Rawan Longsor di Sumatera Barat?

Benarkah Pembangunan Tol Jadi Solusi Jalanan Rawan Longsor di Sumatera Barat?

Tren
6 Fakta Pesawat Latih Jatuh di BSD, Sempat Hilang Kontak

6 Fakta Pesawat Latih Jatuh di BSD, Sempat Hilang Kontak

Tren
Cerita Perempuan di Surabaya, 10 Tahun Diteror Teman SMP yang Terobsesi

Cerita Perempuan di Surabaya, 10 Tahun Diteror Teman SMP yang Terobsesi

Tren
Ucapan dan Twibbon Hari Kebangkitan Nasional 2024

Ucapan dan Twibbon Hari Kebangkitan Nasional 2024

Tren
Polisi Ungkap Kronologi Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang Selatan

Polisi Ungkap Kronologi Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang Selatan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke