Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Studi Sebut Ada 200 Gejala Long Covid, Salah Satunya Masalah Memori

KOMPAS.com – Dalam beberapa kasus, infeksi Covid-19 dapat menimbulkan sindrom pasca Covid-19 atau long Covid.

Gejala long Covid bisa berbeda-beda. Peneliti mengatakan, kemungkinan ada sekitar 200 gejala long Covid, di antaranya adalah halusinasi dan penurunan ukuran penis atau testis.

Dilansir The Independent melalui Kompas.com (16/7/2021), sebuah studi baru oleh tim peneliti di University College London (UCL) menunjukkan, long Covid dapat menyebabkan lebih banyak gejala daripada yang telah diperkirakan.

Studi tersebut menghimpun data dari 3.762 orang yang berasal dari 56 negara hingga berhasil mendeteksi 203 gejala long Covid di 10 sistem organ tubuh.

“Seluruh tim peneliti adalah pasien long Covid. Itulah yang membuat kami unik dan memungkinkan kami mengidentifikasi gejala yang kurang diketahui publik yang dialami pasien long Covid,” ujar Hannah Davis, peneliti utama.

“Kebanyakan orang tidak menyadar seberapa panjang gejala Covid-19 yang multi-sistemik dan bagaimana sebagian besar pasien mengalami lusinan gejala di berbagai sistem organ,” imbuhnya.

Sebagai pasien long Covid, Davis mengatakan bahwa ia mengalami disfungsi kognitif yang buruk, kehilangan memori, dan takikardia postural atau denyut jantung super tinggi setelah berdiri.

Ia menjelaskan bahwa hingga saat ini belum ada biomarker (molekul yang mengonfirmasi keberadaan virus atau penyakit tertentu) untuk long Covid.

Meski menimbulkan banyak sekali gejala, menurut Davis, long Covid tetap bisa dikendalikan, mengingat banyak gejala baru yang dialami pasien, multi-sistemik dari gejala long Covid, dan gejala yang dapat dikenali, yang mana ini tidak umum pada penyakit lain.

Berikut adalah beberapa gejala long Covid yang berhasil diidentifikasi oleh tim peneliti dari UCL:

1. Kardiovaskular

Pembekuan darah, pingsan, tekanan darah tinggi atau rendah, vena menonjol atau meradang, detak jantung cepat.

2. Kulit

Gatal, kuku rapuh atau berubah warna, ruam, kulit mengelupas.

3. Gastrointestinal

Sembelit, diare, sakit perut, cepat kenyang, hilang nafsu makan, mual, dan muntah.

4. Kepala dan tenggorokan

Kelumpuhan atau mati rasa pada wajah, mata merah, sakit telinga dan mata, gangguan pendengaran, konjungtivitis, pilek, sakit tenggorokan, kehilangan penglihatan.

5. Sistem kekebalan

Muncul alergi baru, herpes zoster, perubahan kepekaa terhadap obat.

6. Sistem muskuloskeletal

Nyeri sendi dan nyeri otot yang dialami oleh 69,1 persen responden.

7. Paru-paru

Sulit bernapas, sesak napas, dan batuk

8. Reproduksi

Menstruasi yang sangat berat dan tidak teratur, penurunan ukuran penis atau testis, menopause dini, pendarahan pasca-menopause.

9. Emosi

Agresi, kemarahan, kecemasan, apatis, delusi, depresi, euforia, lekas marah, dan ketakutan.

10. Disfungsi kognitif

Kebingungan, sulit memecahan masalah, sulit fokus, sulit berpikir.

11. Halusinasi

Halusinsi visual, pendengaran, taktil, dan halusinasi lainnya.

12. Sistemik

Kelelahan, menggigil, berkeringat, demam, malaise pasca aktivitas, gula darah tinggi atau rendah.

13. Sakit kepala

Sakit kepala yang berkisar dari migrain hingga nyeri di pelipis, pangkal tengkorak, belakang mata, bahkan di seluruh kepala.

14. Masalah memori

Masalah memori jangka panjang dan pendek, termasuk lupa bagaimana melakukan rutinitas, dan kehilangan ingatan jangka pendek dialami oleh 64,8 persen responden.

15. Sensorimotor

Ketidakmampuan untuk menangis, menguap, pusing, neuralgia, mati rasa, kejang, tinitus, sensasi tekanan atau kehangatan otak, kepekaan terhadap kebisingan, kesemutan, dan tremor.

Sumber: Kompas.com (Bestari Kumala Dewi)

https://www.kompas.com/tren/read/2021/07/24/164500265/studi-sebut-ada-200-gejala-long-covid-salah-satunya-masalah-memori

Terkini Lainnya

Bisakah Cairkan JHT BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring Usai Resign?

Bisakah Cairkan JHT BPJS Ketenagakerjaan Tanpa Paklaring Usai Resign?

Tren
Apa Itu Gerakan Blockout 2024 yang Muncul Selepas Met Gala dan Merugikan Taylor Swift juga Zendaya?

Apa Itu Gerakan Blockout 2024 yang Muncul Selepas Met Gala dan Merugikan Taylor Swift juga Zendaya?

Tren
Balon Udara Meledak di Ponorogo, Korban Luka Bakar 63 Persen, Polisi: Masuk Ranah Pidana

Balon Udara Meledak di Ponorogo, Korban Luka Bakar 63 Persen, Polisi: Masuk Ranah Pidana

Tren
Warga Korsel Dilaporkan Hilang di Thailand dan Ditemukan di Dalam Tong Sampah yang Dicor Semen

Warga Korsel Dilaporkan Hilang di Thailand dan Ditemukan di Dalam Tong Sampah yang Dicor Semen

Tren
Harta Prajogo Pangestu Tembus Rp 1.000 Triliun, Jadi Orang Terkaya Ke-25 di Dunia

Harta Prajogo Pangestu Tembus Rp 1.000 Triliun, Jadi Orang Terkaya Ke-25 di Dunia

Tren
Media Asing Soroti Banjir Bandang Sumbar, Jumlah Korban dan Pemicunya

Media Asing Soroti Banjir Bandang Sumbar, Jumlah Korban dan Pemicunya

Tren
Sejarah Lari Maraton, Jarak Awalnya Bukan 42 Kilometer

Sejarah Lari Maraton, Jarak Awalnya Bukan 42 Kilometer

Tren
Rekonfigurasi Hukum Kekayaan Intelektual terhadap Karya Kecerdasan Buatan

Rekonfigurasi Hukum Kekayaan Intelektual terhadap Karya Kecerdasan Buatan

Tren
Basuh Ketiak Tanpa Sabun Diklaim Efektif Cegah Bau Badan, Benarkah?

Basuh Ketiak Tanpa Sabun Diklaim Efektif Cegah Bau Badan, Benarkah?

Tren
BPJS Kesehatan Tegaskan Kelas Pelayanan Rawat Inap Tidak Dihapus

BPJS Kesehatan Tegaskan Kelas Pelayanan Rawat Inap Tidak Dihapus

Tren
Cara Memindahkan Foto dan Video dari iPhone ke MacBook atau Laptop Windows

Cara Memindahkan Foto dan Video dari iPhone ke MacBook atau Laptop Windows

Tren
Video Viral Pusaran Arus Laut di Perairan Alor NTT, Apakah Berbahaya?

Video Viral Pusaran Arus Laut di Perairan Alor NTT, Apakah Berbahaya?

Tren
Sosok Rahmady Effendi Hutahaean, Eks Kepala Kantor Bea Cukai Purwakarta yang Dilaporkan ke KPK

Sosok Rahmady Effendi Hutahaean, Eks Kepala Kantor Bea Cukai Purwakarta yang Dilaporkan ke KPK

Tren
Harta Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Disebut Janggal, Benarkah Hanya Rp 6,3 Miliar?

Harta Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Disebut Janggal, Benarkah Hanya Rp 6,3 Miliar?

Tren
5 Potensi Efek Samping Minum Susu Campur Madu yang Jarang Diketahui

5 Potensi Efek Samping Minum Susu Campur Madu yang Jarang Diketahui

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke