Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi Venue Final Liga Champions, Desain Stade de France Terinspirasi Terminal Bandara JFK

Kompas.com - 28/05/2022, 13:05 WIB
Muhdany Yusuf Laksono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Stade de France di Prancis akan menjadi saksi perebutan gelar Juara Liga Champions 2021/2022 antara Liverpool melawan Real Madrid.

Stadion yang terletak di Saint-Denis, sebelah utara Paris, bukan pertama kali didapuk menjadi venue Liga Champions. Karena musim ini terhitung sudah ketiga kalinya.

Adapun dua partai final Liga Champions sebelumnya berlangsung pada 1999/2000 antara Real Madrid vs Valencia, dan musim 2005/2006 antara Barcelona vs Arsenal.

Baca juga: Membandingkan Stadion Bertaraf Internasional Kebanggaan Jakarta dan Banten

Merujuk situs resmi VINCI Construction selaku salah satu konsorsium proyek Stade de France, sebelum ada Stade de France, Pemerintah Prancis tidak pernah membangun stadion kelas Olimpiade selama lebih dari 70 tahun.

Namun hal itu berubah ketika pada 1992 FIFA memilih Prancis sebagai negara tuan rumah Piala Dunia Sepak Bola 1998.

Karena syaratnya adalah membangun stadion tertutup dengan kapasitas 80.000 kursi, pada akhirnya Pemerintah Prancis pun menyanggupi.

Lalu pada Oktober 1994, perdana menteri Prancis saat itu memilih proyek yang dirancang oleh firma arsitektur MZRC dan diserahkan konsorsium Bouygues–Dumez–SGE (VINCI).

Izin mendirikan bangunan keluar pada 30 April 1995 dan akhirnya Stade de France diresmikan pada 28 Januari 1998 oleh presiden Prancis.

Stade de France memiliki kapasitas lebih dari 80.000 kursi. Di mana 25.000 kursi di antaranya dapat dipindahkan, sehingga memungkinkan berbagai konfigurasi.

Stade de France di Prancis.Dok. Stade de France Stade de France di Prancis.
Stadion ini memiliki desain arsitektur yang unik. Atapnya berbentuk piringan terbang yang terlihat mencolok.

Desain Stade de France itu terinspirasi dari Terminal Pan Am di Bandara Internasional John F. Kennedy (JFK), New York, Amerika Serikat.

Baca juga: Peci hingga Bejana, Desain Arsitektur Stadion Piala Dunia 2022 di Qatar

Perimeter eksterior piringan sepanjang 1 kilometer, sementara perimeter interiornya 400 meter. Ditopang 18 tiang baja dengan interval 40 meter.

Penggunaan 18 tiang itu dirancang untuk menahan angin hingga 145 kilometer per jam, lebih kuat dari kecepatan angin tertinggi yang pernah tercatat di atau sekitar Paris.

Kemudian, Stade de France menggunakan penutup kaca sedikit buram untuk mengurangi kontras, memastikan kenyamanan penonton, dan memberikan sinar matahari yang cukup bagi rumput untuk tumbuh.

Halaman di stadion juga berkualitas tinggi, dan desain aslinya menggunakan substrat tanah yang dikenal sebagai Lavaterr, terbuat dari batu vulkanik.

Pada lapisan awal 10 centimeter menggunakan butiran vulkanik Lavalit. Sementara substrat 15 centimeter yang kedua terbuat dari batuan vulkanik yang dihancurkan, pasir kuarsa, dan bahan pemupukan.

Hasilnya, halaman rumput di Stade de France memiliki sifat pengeringan, kohesi, dan retensi air yang luar biasa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Selasa Besok, Jokowi Akan Serahkan 10.323 Sertifikat Elektronik di Banyuwangi

Selasa Besok, Jokowi Akan Serahkan 10.323 Sertifikat Elektronik di Banyuwangi

Berita
Kata AHY, Kini Harga Tanah di Huntap Petobo Naik 4 Kali Lipat

Kata AHY, Kini Harga Tanah di Huntap Petobo Naik 4 Kali Lipat

Berita
Ini Keuntungan Punya Tanah Kavling Siap Bangun di Kawasan Strategis

Ini Keuntungan Punya Tanah Kavling Siap Bangun di Kawasan Strategis

BrandzView
LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Pengguna Sepanjang Triwulan Pertama

LRT Jabodebek Layani 3,8 Juta Pengguna Sepanjang Triwulan Pertama

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sukoharjo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sukoharjo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Penataan KSPN Wakatobi Dilanjutkan, Beres Tahun Ini

Penataan KSPN Wakatobi Dilanjutkan, Beres Tahun Ini

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pati: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pati: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Penataan KSPN Wakatobi Tahap II Rampung Tahun Ini, Apa Saja?

Penataan KSPN Wakatobi Tahap II Rampung Tahun Ini, Apa Saja?

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Cilacap: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Cilacap: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Penyebab Harga Rumah di Denpasar Naik Tiap Tahun

[POPULER PROPERTI] Penyebab Harga Rumah di Denpasar Naik Tiap Tahun

Berita
Penataan Kawasan Wisata Wakatobi Tahap I Telan Anggaran Rp 96,54 Miliar

Penataan Kawasan Wisata Wakatobi Tahap I Telan Anggaran Rp 96,54 Miliar

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kendal: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kendal: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Akses Menuju Stasiun Karawang Segera Dibangun, Naik Whoosh Lebih Mudah

Akses Menuju Stasiun Karawang Segera Dibangun, Naik Whoosh Lebih Mudah

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Temanggung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Temanggung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Stasiun Whoosh Karawang Punya Peran Besar Saat Keadaan Darurat

Stasiun Whoosh Karawang Punya Peran Besar Saat Keadaan Darurat

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com