Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anda sedang Cari Rumah? Ini Pilihan di Sepanjang Jalur Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Kompas.com - 25/09/2021, 21:00 WIB
Ardiansyah Fadli,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Lalu menit Ke Grand Griya Cinunuk, lima menit ke Borma Cinunuk, 10 menit ke kawasan pendidikan seperti Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), Universitas Padjadjaran (UNPAD), Institut Teknologi Bandung (ITB), dan Institut Manajemen Koperasi Indonesia (IKOPIN) dan juga 10 menit ke Jatinangor Town Square.

Selain itu, East Garden Residence juga berjarak dekat dengan akses KCJB. Jarak tempuh dari hunian tersebut ke Stasiun KCJB Tegalluar yaitu hanya sekitar 3,3 kilometer dengan waktu tempuh hanya 10 menit.

East Gadern Resicence juga hadir dengan berbagai tipe, yaitu tipe SOHO yang merupakan hunian dua lantai yang dibangun dengan luas lahan 90 meter persegi.

Tipe 31 memiliki luas lahan 84 meter persegi. Jenis hunian tipe ini dirancang dengan konsep tumbuh yang siap dikembangkan menjadi rumah tipe 59.

Selanjutnya, Tipe 59 Mezzanine dibangun di atas lahan seluas 84 meter persegi.

Hunian jenis ini dirancang dengan konsep rumah kompak yang siap huni dengan 3+1 kamar tidur dan 2+1 kamar mandi.

Tipe 81 dibangun di atas lahan seluas 90 meter persegi. Hunian tipe ini dilengkapi 3+1 kamar tidur, 2 ruang duduk dan 2 carport.

Untuk unit di East Gardern Residence ini ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 400 jutaan.

5. Grand ZamZam Residence

New Grand ZAMZAM Residence merupakan perumahan dengan gaya arsitektur yang minimalis yang berlokasi di Bandung Timur, Bandung Jawa Barat.

Hunian yang dikembangkan oleh Woodlands Propertindo ini memiliki lokasi yang strategis.

Baca juga: Mengapa Rumah Tempo Dulu Lebih Adem? Ini Kata Ahli

Di mana posisinya berada di pinggir jalan raya Provinsi Jawa Barat, Desa Bojongloa Kecamatan Rancaekek Kabupaten Bandung.

Wilaya tersebut juga merupakan pengembangan kota dan berdekatan dengan pusat pengembangan kota mandiri Bandung teknopolis.

Lokasi New Grand ZAMZAM Residence juga merupakan kawasan bebas banjir dan memiliki kemudahan akses ke Pusat kota, akses ke Jalan Tol Cipularang, dan akses Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu).

Selain itu, hunian ini juga dekat dengan akses Kereta Cepat Jakarta-Bandung. Jarak tempuh dari hunian tersebut ke Stasiun KCJB Tegalluar yaitu hanya sekitar 4,5 kilometer dengan waktu tempuh hanya 15 menit.

Grand ZamZam Residence hadir dengan tiga tipe hunian yaitu 38/72 meter persegi yang memiliki dua kamar tidur, satu ruang tamu, ruang keluarga, dapur dan satu kamar mandi.

Selanjutnya tipe 45/78 meter persegi, di dalamnya meliputi dua kamar tidur, satu ruang tamu, dan ruang keluarga, dapur, satu kamar mandi serta carport.

Tipe 70/72 meter persegi meliputi rumah dua lantai dengan tiga kamar tidur, satu ruang tamu dan keluarga, dapur, dua kamar mandi dan juga carport.

Adapun untuk harga unit yang ditawarkan yaitu mulai dari Rp 436 jutaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com