Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Membaca Peluang Mike Pence Kalahkan Donald Trump Dapatkan Tiket Pilpres AS dari Partai Republik

Kompas.com - 10/06/2023, 10:44 WIB
Irawan Sapto Adhi

Editor

Dosen ilmu politik Universitas George Mason, Jeremy Mayer, menjelaskan alasannya.

“Pengabdiannya sebagai wakil presiden telah sangat melemahkan sosoknya jika dibandingkan dengan kebanyakan wakil presiden lainnya. Presiden Donald Trump menuntut kesetiaan ekstrem hingga pada taraf merendahkan diri,” jelas dia.

Hanya dua mantan wakil presiden AS yang berhasil kembali ke Gedung Putih sebagai presiden melalui proses pemilu.

Baca juga: Mike Pence: Sejarah Akan Meminta Trump Tanggung Jawab atas Serangan Capitol

Pertama, Richard Nixon dari Partai Republik, yang memenangkan pilpres AS 1968.

Kedua, tiga tahun lalu, ketika Joe Biden dari Partai Demokrat mengalahkan capres petahana Donald Trump dan wapresnya, Mike Pence.

“Trump telah mengubah partai itu. Lihat saja orang-orang yang ingin menggantikan Trump, misalnya Ron DeSantis, ia mengarah pada populisme dan mengarungi perang budaya. Dan Mike Pence dapat melakukan itu dari aspek substansinya, ia bisa membahas kebijakan perang budaya. Tapi yang tidak bisa ia lakukan sejauh ini, yang belum ia tunjukkan kepada kita, adalah kemampuannya untuk menjadi seorang populis. Dan itulah yang dicari Partai Republik setelah Trump," kata Jeremy Mayer.

Apa pun hasil pemilihan pendahuluan Partai Republik tahun depan, Mike Pence telah mencetak sejarah sebagai mantan wakil presiden AS pertama yang secara langsung berhadapan dengan mantan pasangannya dalam pemilu terdahulu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com