Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/03/2023, 20:01 WIB

WASHINGTON DC, KOMPAS.com – Seorang gadis AS yang kini berusia 8 tahun yang hilang sejak Oktober 2018 ditemukan dengan kondisi sehat di Meksiko.

FBI mengatakan, gadis kecil bernama Aranza Maria Ochoa Lopez tersebut telah dibawa dengan selamat ke AS.

Dilansir dari 9News, Sabtu (11/3/2023), Aranza ditemukan pada awal Februari di Negara Bagian Michoacan oleh otoritas lokal.

Baca juga: Gadis 11 Tahun Meninggal karena Flu Burung di Kamboja, WHO Peringatkan Semua Negara Waspada

Aranza dipulangkan ke AS oleh agen khusus FBI.

Dia diculik oleh ibunya, Esmeralda Lopez-Lopez, pada 25 Oktober 2018, saat kunjungan yang diawasi pengadilan di Vancouver Mall di Negara Bagian Washington, AS.

Setelah menghilang dan aparat melakukan penyelidikan, Aranza diyakini dibawa ke Meksiko oleh Esmeralda.

“Selama lebih dari empat tahun, FBI dan para mitra kami tidak menyerah pada Aranza," kata Richard A Collodi, Agen Khusus yang bertanggung jawab dari kantor lapangan FBI di Seattle.

Baca juga: Gadis 17 Tahun Diselamatkan Usai 10 Hari Terjebak Puing, Korban Tewas Gempa Lampaui 42.000 Jiwa

“Kekhawatiran kami sekarang adalah mendukung Aranza saat dia memulai reintegrasi ke AS,” sambungnya.

Esmeralda sendiri telah ditangkap di Puebla, Meksiko, pada 2019 dan diekstradisi ke Clark County.

Pada Januari 2021, Esmeralda dijatuhi hukuman 20 bulan penjara setelah mengaku bersalah atas penculikan tingkat dua, perampokan tingkat dua, dan campur tangan hak asuh tingkat pertama.

Pemulangan Aranza dilakukan dengan bantuan kepolisi lokal dari AS dan Meksiko.

Baca juga: Toko Circle-K di Vietnam Roboh, Gadis 15 Tahun Tewas Tertimpa Reruntuhan

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber 9News
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com