Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Twit McAfee Sebelum Meninggal: Jika Saya Ditemukan Gantung Diri, Itu Bukan Ulahku

Kompas.com - 26/06/2021, 10:54 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

WASHINGTON DC, KOMPAS.com – Pengusaha perangkat lunak John McAfee ditemukan tewas gantung diri di penjara Barcelona, Spanyol, pada Rabu (23/6/2021).

Pendiri antivirus McAfee tersebut tewas dalam usia 75 tahun setelah pengadilan tinggi Spanyol mengizinkan ekstradisinya ke Amerika Serikat (AS) atas tuduhan penggelapan pajak.

Baca juga: Janda McAfee Yakin Mantan Suaminya Tewas Bukan karena Bunuh Diri

Sebelumnya, juragan teknologi itu ditangkap pada 3 Oktober 2020 di bandara Barcelona, Spanyol, ketika hendak naik pesawat ke Istanbul, Turki, dengan paspor Inggris.

Beberapa hari setelah ditangkap, McAfee sempat menulis di Twitter bahwa jika dia tewas dalam keadaan menggantung di balik jeruji seperti Jeffrey Epstein, maka itu bukan ulahnya.

“Saya puas di sini. Saya punya teman. Makanannya enak. Semuanya baik-baik saja. Ketahuilah bahwa jika saya gantung diri ala Epstein, itu bukan ulah saya," tulis McAfee di Twitter pada 16 Oktober 2020.

Baca juga: Detik-detik Raja Antivirus John McAfee Ditemukan Bunuh Diri Terungkap

Twitnya tersebut merujuk pada seorang pengusaha AS bernama Jeffrey Epstein yang merupakan seorang pedofil sebagaimana dilansir New York Post.

Epstein ditemukan tewas gantung diri di dalam sel penjara New York, AS, pada 2019 ketika menunggu persidangan atas tuduhan perdagangan seks.

Twit yang dilontarkan McAfee tersebut adalah bagian dari serangkaian panjang twitnya di Twitter sejak dia dipenjara di Spanyol pada Oktober.

Sebagian besar isi serangkaian twitnya tersebut adalah curhatan McAfee mengenai kehidupan di penjara.

Baca juga: 7 Kontroversi John McAfee: Guru Kripto Gadungan hingga Dugaan Bunuh Tetangga

 

Sementara itu, janda McAfee, Janice, mengeklaim bahwa suaminya itu tidak bunuh diri.

Janice mengatakan hal tersebut kepada wartawan pada Jumat (25/6/2021) sebagaimana dilansir Reuters.

Dia menyalahkan pihak berwenang AS atas kematian McAfee di penjara Spanyol saat menunggu ekstradisi ke “Negeri Paman Sam”.

Janice lantas menginginkan penyelidikan menyeluruh atas penyebab kematian mendiang suaminya itu.

Baca juga: Sepak Terjang John McAfee, Raja Antivirus Penuh Kontroversi yang Tewas Mengenaskan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com