Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trump Masih Nyatakan Akan "Berjuang Sekuat Tenaga" Pertahankan Kursi Kepresidenan

Kompas.com - 05/01/2021, 14:48 WIB
Bernadette Aderi Puspaningrum

Penulis

Sumber AP

DALTON, KOMPAS.com - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menyatakan akan "berjuang mati-matian" untuk mempertahankan kursi kepresidenan pada Senin (4/1/2021).

Dia juga meminta anggota parlemen Republik untuk membalikkan kekalahannya dalam pemilihan umum atas Joe Biden, ketika mereka bersidang minggu ini untuk mengonfirmasi suara Electoral College.

“Para pemilih elektoral yang dimenangkan oleh Presiden terpilih Biden “tidak akan mengambil Gedung Putih ini!” dia berteriak ketika para pendukung bersorak pada rapat umum luar ruangan di Georgia melansir AP pada Selasa (5/1/2021).

Trump mengumumkan tujuan perjalanan itu adalah untuk meningkatkan kandidat Senat Republik dalam pemilihan putaran hari ini.

Tetapi dia menghabiskan sebagian besar pidatonya dengan mengeluh tentang kekalahannya dalam pemilihan, dengan bersikeras mengklaim dia “menang banyak.”

Baca juga: Pilpres AS: Paksa Tambah Suara di Georgia, Trump Dapat Serangan Balik

Sebelumnya, di Washington, Trump menekan anggota parlemen Republik untuk secara resmi menolak mengonfirmasi kemenangan Biden di Electoral College dalam sesi gabungan Kongres yang akan berlangsung pada Rabu (6/1/2021).

Sebab dengan itu pengakuan diberikan atas kemenangan nasional Biden pada 3 November.

Meskipun dia tidak mendapat apa-apa selain sorakan pada Senin malam, upaya Trump untuk membatalkan pemilihan presiden memecah Partai Republik.

Beberapa anggota parlemen Partai Republik mendukungnya terus maju, meskipun ada banyak kecaman dari pejabat saat ini dan mantan pejabat partai yang memperingatkan bahwa upaya itu merusak kepercayaan orang AS pada demokrasi.

Kesepuluh mantan menteri pertahanan yang masih hidup menulis bulat menyatakan "waktu untuk mempertanyakan hasil telah berlalu."

Baca juga: Bocor ke Publik, Ini Kata Trump di Telepon Saat Minta Suara Pilpres AS di Georgia

Tidak jelas sejauh mana para pemimpin Partai Republik di Kongres akan dapat mengontrol sesi bersama Rabu. Sesi ini diperkirakan bisa berlarut-larut, meskipun tantangan terhadap hasil pemilu sudah pasti akan gagal.

Trump sendiri menyiapkan kerumunan massa untuk rapat umum Rabu besok di dekat Gedung Putih.

Wakil Presiden AS Mike Pence, berada di bawah tekanan untuk membalikkan hasil untuk Trump. Dia akan diawasi dengan ketat saat memimpin peran seremonial pada sesi bersama besok.

"Saya berjanji ini: Pada Rabu, kita akan mendapatkan hari kita di Kongres," kata Pence. saat dirinya sendiri berkampanye di Georgia menjelang pemilihan putaran kedua hari ini yang akan menentukan kendali Senat.

Trump berkata di Georgia: “Saya berharap wakil presiden kita yang hebat datang untuk kita. Dia pria yang baik. Tentu saja, jika dia tidak berhasil, aku tidak akan terlalu menyukainya.”

Halaman:

Terkini Lainnya

3 Warisan Dokumenter Indonesia Masuk Daftar Memori Dunia UNESCO

3 Warisan Dokumenter Indonesia Masuk Daftar Memori Dunia UNESCO

Global
Israel Kirim 200.000 Liter Bahan Bakar ke Gaza Sesuai Permintaan

Israel Kirim 200.000 Liter Bahan Bakar ke Gaza Sesuai Permintaan

Global
China Buntuti Kapal AS di Laut China Selatan lalu Keluarkan Peringatan

China Buntuti Kapal AS di Laut China Selatan lalu Keluarkan Peringatan

Global
AS Kecam Israel karena Pakai Senjatanya untuk Serang Gaza

AS Kecam Israel karena Pakai Senjatanya untuk Serang Gaza

Global
9 Negara yang Tolak Dukung Palestina Jadi Anggota PBB di Sidang Majelis Umum PBB

9 Negara yang Tolak Dukung Palestina Jadi Anggota PBB di Sidang Majelis Umum PBB

Global
Jumlah Korban Tewas di Gaza Dekati 35.000 Orang, Afrika Selatan Desak IJC Perintahkan Israel Angkat Kaki dari Rafah

Jumlah Korban Tewas di Gaza Dekati 35.000 Orang, Afrika Selatan Desak IJC Perintahkan Israel Angkat Kaki dari Rafah

Global
Rangkuman Hari Ke-807 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Angkat Lagi Mikhail Mishustin | AS Pasok Ukraina Rp 6,4 Triliun

Rangkuman Hari Ke-807 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Angkat Lagi Mikhail Mishustin | AS Pasok Ukraina Rp 6,4 Triliun

Global
ICC Didesak Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu

ICC Didesak Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu

Global
143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, AS dan Israel Menolak

143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, AS dan Israel Menolak

Global
AS Akui Penggunaan Senjata oleh Israel di Gaza Telah Langgar Hukum Internasional

AS Akui Penggunaan Senjata oleh Israel di Gaza Telah Langgar Hukum Internasional

Global
[POPULER GLOBAL] Netanyahu Tanggapi Ancaman Biden | Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Gagal

[POPULER GLOBAL] Netanyahu Tanggapi Ancaman Biden | Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Gagal

Global
Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok sebagai Pecundang...

Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok sebagai Pecundang...

Global
Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Global
Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Global
Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com