Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biasanya Ramai, Trump Tiba-tiba "Hilang" Usai Pilpres AS, ke Mana Dia?

Kompas.com - 22/11/2020, 16:50 WIB
Aditya Jaya Iswara

Editor

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Mengapa Presiden Amerika Serikat Donald Trump tidak banyak berbicara kepada publik akhir-akhir ini? Ia adalah sosok yang senang disorot. Namun selama 14 hari terakhir Trump tidak keluar dari Gedung Putih.

Inilah bagaimana Trump menghabiskan minggu-minggu terakhir di masa jabatannya.

Seorang Marinir AS, mengenakan sarung tangan putih dan topeng gelap, menjaga pintu masuk ke Sayap Barat awal pekan lalu. Trump saat itu tengah berada di ruang kerjanya yang biasa disebut sebagai Oval Office.

Namun Trump tidak terlibat dalam pekerjaan yang biasanya dilakukan seorang presiden AS pada akhir jabatan mereka.

Baca juga: Trump Lewatkan Pertemuan G-20 soal Covid-19 untuk Main Golf dan Ejek Biden

Empat tahun lalu Trump datang ke Oval Office. Ia menerima nasihat dari Barack Obama, presiden AS ke-44 yang akan dia gantikan kala itu.

Sebaliknya, saat ini Trump malah mengeluhkan hasil pilpres AS dan kerap menonton siaran televisi. Itu terlihat dari sejumlah cuitannya di Twitter.

Hari-hari Trump yang diisi dengan upaya mengasingkan diri setelah pemilu AS ini sangat kontras dengan yang ia lakukan sebelum pemungutan suara.

Saat itu, Trump sering bepergian. Dalam satu hari, dia pergi ke empat negara bagian. Trump berbicara dalam kampanye umum dan terlihat di TV hampir sepanjang waktu.

Trump sering bercanda tentang sikap tertutup dari saingannya, Joe Biden, atau "Joe Basement", begitu Trump memanggil Biden.

Baca juga: Trump Ternyata Pernah Main Film Home Alone, gara-gara Memaksa Ikut Syuting

Sejak Biden dinyatakan menang, Trump bersembunyi di Gedung Putih. Trump muncul di depan kamera hanya pada dua kesempatan, yaitu di Pemakaman Nasional Arlington dan saat jumpa pers terkait Covid-19. Dalam dua peristiwa itu, ia tidak menjawab pertanyaan jurnalis.

Trump juga sempat muncul, Jumat (20/11/2020), ketika mengumumkan kebijakan harga obat. Hari itu ia sebenarnya juga dijadwalkan mengambil bagian dalam pertemuan puncak isu politik Asia-Pasifik.

Trump juga tidak bisa menahan diri untuk menyambangi para pendukungnya yang berkumpul untuk memprotes hasil pilpres Amerika Serikat di Washington, Sabtu kemarin.

Dan pada akhir pekan ini, Trump melakukan perjalanan ke Virginia untuk bermain golf. Inilah tempat di mana ia merasa nyaman dan dicintai.

Baca juga: Trump Sebenarnya Tahu Kalah Pemilu, Sengaja Tunda Transisi demi Balas Dendam ke Demokrat

Walau mayoritas aktivitasnya kini tertutup dari sorotan publik, Trump tetap sibuk. Ia mengikuti One America News Network, saluran televisi kabel konservatif yang dikenal gemar menyiarkan konspirasinya.

Trump baru-baru ini juga memecat orang, yaitu Menteri Pertahanan Mark Esper dan Christopher Krebs, pejabat di bidang keamanan siber.

Esper belakangan ini menolak saran Trump agar mengerahkan pasukan untuk memadamkan protes di berbagai kota. Adapun Krebs berselisih paham dengan Trump soal kecurangan pemilu Amerika Serikat.

Trump juga terpantau mengawasi perubahan kebijakan, seperti pengurangan pasukan militer AS di Afghanistan dan Irak.

Berbagai kebijakan ini, yang dilakukan secara tertutup di Gedung Putih, akan berefek panjang pada AS dan negara lainnya. Ini tentu akan memperumit Biden saat dia mengambil alih jabatan presiden Januari mendatang.

Baca juga: Usai Ditinggalkan Trump, Apa yang Bisa Afghanistan Harapkan dari Biden?

Selain beberapa langkah dramatis ini, Trump memantau pekerjaan para pengacaranya yang tidak begitu berhasil menggugat hasil pilpres Amerika Serikat.

Menurut beberapa orang yang mengenal Trump, karena gugatan yang sedang bergulir itulah dia tidak menonjolkan diri akhir-akhir ini.

"Trump mencoba membiarkan gugatan hukum bermain sendiri," kata Kurt Volker, yang pernah menjabat sebagai utusan khusus presiden untuk Ukraina dan bersaksi atas upaya pemakzulan Trump oleh DPR yang dikendalikan Demokrat.

Ketika menggulirkan gugatan hukum pilpres, Trump menuduh lawan politiknya sebagai "Demokrat Kiri Radikal" yang ikut campur dalam pemilu Amerika Serikat.

Ini mencerminkan gaya sang presiden.

Trump, seperti yang dikatakan Volker, mengganggap berbagai hal sebagai serangan pribadi. Volker ingat pernah berbicara dengan Trump di Gedung Putih tentang kebijakan AS di Ukraina dan masalah lainnya.

Selama diskusi mereka, kata Volker, Trump berbicara seolah-olah orang-orang ingin memakzulkannya.

Baca juga: Bisakah Trump Membalik Hasil Pemilu Amerika? Begini Aturannya...

"Dia berkata mereka mencoba menjatuhkannya, siapa pun mereka. Dia merasa seperti memperjuangkan hal-hal yang ia yakini dan bahwa orang-orang bersekongkol melawannya," kata Volker.

Dalam beberapa pekan terakhir, para kritikus Trump cemas karena ia menolak membantu transisi pemerintahan.

"Sungguh situasi yang tragis melihat sesuatu seperti ini. Dia mendahulukan kepentingan dirinya ketimbang urusan rakyat Amerika," kata Lawrence Korb, yang menjabat sebagai asisten sekretaris pertahanan di era pemerintahan Ronald Reagan.

"Bahkan jika ia menolak hasil pilpres, ia semestinya tetap bisa mengarahkan orang-orang Biden dan menyiapkan mereka."

Namun, pendukung Trump tetap bersimpati kepadanya. Jutaan orang di seluruh AS memiliki pandangan yang sama dengannya. Hampir tiga perempat dari anggota dan simpatisan Partai Republik, menurut sebuah jajak pendapat, meragukan kemenangan Biden di pilpres AS 2020.

Sementara itu, banyak dari mereka yang bekerja di Gedung Putih terlihat pasrah pada nasib mereka dan bersiap menyongsong pemerintahan baru. Meja di Sayap Barat Gedung Putih tampak rapi.

Baca juga: Akankah Donald Trump Akhiri Tradisi Akui Kekalahan Pilpres AS?

Beberapa bagian kantor sudah hampir dibersihkan. Seorang staf membawa papan buletin dengan kenang-kenangan dari Gedung Putih, yang lainnya membawa sekotak coklat.

"Kami akan pergi berpesta," kata seseorang kepada saya sambil bergegas.

Seorang mantan pejabat Gedung Putih, ahli kebijakan luar negeri yang masih bekerja untuk pemerintah, mengatakan dia dan rekan-rekannya hanya menunggu akhir masa jabatan Trump.

"Tidak banyak yang bisa kami lakukan kecuali menonton bagaimana pemerintahan ini dikendalikan," katanya.

Baca juga: Deretan Film Donald Trump, dari Home Alone 2 hingga Sex and the City

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Israel Kirim 200.000 Liter Bahan Bakar ke Gaza Sesuai Permintaan

Israel Kirim 200.000 Liter Bahan Bakar ke Gaza Sesuai Permintaan

Global
China Buntuti Kapal AS di Laut China Selatan lalu Keluarkan Peringatan

China Buntuti Kapal AS di Laut China Selatan lalu Keluarkan Peringatan

Global
AS Kecam Israel karena Pakai Senjatanya untuk Serang Gaza

AS Kecam Israel karena Pakai Senjatanya untuk Serang Gaza

Global
9 Negara yang Tolak Dukung Palestina Jadi Anggota PBB di Sidang Majelis Umum PBB

9 Negara yang Tolak Dukung Palestina Jadi Anggota PBB di Sidang Majelis Umum PBB

Global
Jumlah Korban Tewas di Gaza Dekati 35.000 Orang, Afrika Selatan Desak IJC Perintahkan Israel Angkat Kaki dari Rafah

Jumlah Korban Tewas di Gaza Dekati 35.000 Orang, Afrika Selatan Desak IJC Perintahkan Israel Angkat Kaki dari Rafah

Global
Rangkuman Hari Ke-807 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Angkat Lagi Mikhail Mishustin | AS Pasok Ukraina Rp 6,4 Triliun

Rangkuman Hari Ke-807 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Angkat Lagi Mikhail Mishustin | AS Pasok Ukraina Rp 6,4 Triliun

Global
ICC Didesak Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu

ICC Didesak Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu

Global
143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, AS dan Israel Menolak

143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, AS dan Israel Menolak

Global
AS Akui Penggunaan Senjata oleh Israel di Gaza Telah Langgar Hukum Internasional

AS Akui Penggunaan Senjata oleh Israel di Gaza Telah Langgar Hukum Internasional

Global
[POPULER GLOBAL] Netanyahu Tanggapi Ancaman Biden | Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Gagal

[POPULER GLOBAL] Netanyahu Tanggapi Ancaman Biden | Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Gagal

Global
Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok sebagai Pecundang...

Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok sebagai Pecundang...

Global
Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Global
Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Global
Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Global
100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com