Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Trump Kampanye Pakai Lagu In The End, Fans Linkin Park: Chester Bennington Bisa Bangkit dari Kubur

Kompas.com - 19/07/2020, 15:58 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber Daily Mail

Twitter menempuh tindakan usai menerima pemberitahuan Digital Millennium Copyright Act dari Machine Shop Entertainment.

Pemberitahuan itu juga diunggah oleh Lumen Database, yang mengumpulkan dukungan untuk menghapus unggahan-unggahan di dunia maya.

Machine Shop adalah manajemen band rock Linkin Park, demikian yang tertulis di akun LinkedIn-nya.

"Kami menanggapi keluhan hak cipta valid yang dikirimkan kepada kami oleh pemilik hak cipta atau perwakilan resmi mereka," kata perwakilan Twitter dalam pernyataannya di surel.

Baca juga: Dibungkam Twitter dan Snapchat, Mulut Pedas Trump Dibiarkan Facebook

Tanggapan fans Linkin Park

Ketika Trump me-retweet video itu, netizen langsung gerak cepat mempertanyakan apakah sudah ada izinnya.

"Vokalis utama di lagu latar Anda (Linkin Park) sedang bangkit dari kuburnya sekarang. Aku ragu istrinya mengapresiasi Anda yang menggunakannya," sindir seorang warganet yang dikutip Daily Mail.

"Tolong tuntut pria ini," tambah netizen lainnya dengan akun @volkstyles.

"Musik Linkin Park telah membantuku melewati saat-saat tergelap dalam hidupku. Chester menentang apa yang diperjuangkan Trump. Jangan biarkan dia menggunakan musik ini untuk keuntungannya."

Kemudian wartawan NBC Ben Collins menuliskan sindirian dengan mengutip penggalan lirik terkenal dari In The End.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com