Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

11 Makanan dan Minuman yang Bikin Cepat Lapar, Ada Nasi putih

Kompas.com - 08/03/2024, 07:31 WIB
Aska Bagus Aldika,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

Sumber webmd

2. Yoghurt rendah lemak

Makin banyak Anda mengunyah makanan, maka makin mengenyangkan. Oleh karena itu, yogurt tidak termasuk dalam kategori ini.

Yoghurt versi rendah lemak sering mengandung pemanis yang dapat meningkatkan gula darah Anda dan hanya mengandung sedikit lemak susu yang malam bisa bikin cepat lapar.

Baca juga: Ketahui 3 Ciri Yoghurt Basi, Jangan Sampai Salah Beli

Jika ingin makan yoghurt yang bikin awet kenyang, cobalah yang tawar dan berlemak dengan granola, buah beri segar, dan kacang-kacangan. Itu karena akan lebih banyak serat, harus dikunyah, sehingga lebih memuaskan.

3. Muffin

Ilustrasi kue muffin cokelat mengembang tinggi.DOK.SHUTTERSTOCK/vm2002 Ilustrasi kue muffin cokelat mengembang tinggi.

Muffin dari segi nutrisi, memang tidak banyak. Muffin penuh dengan tepung putih olahan, gula, dan lemak. Jadi muffin bukan pilihan yang baik di pagi hari.

4. Nasi dari beras putih

Nasi putih dapat meningkatkan lalu kemudian menurunkan gula darah Anda, yang membuat Anda lapar lagi.

Ilustrasi apakah nasi putih bikin kolesterol tinggi?Shutterstock/Amarita Ilustrasi apakah nasi putih bikin kolesterol tinggi?

Sebaiknya pilih beras basmati atau beras merah karena Keduanya tidak akan menyebabkan reaksi seperti nasi putih.

5. Putih Telur

Jika Anda membuang bagian kuning telur untuk mengurangi kalori, Anda kemungkinan besar akan lapar lagi. Putih telur tidak mengandung nutrisi selengkap kuning telur.

Ilustrasi putih telur. Putih telur mengandung lebih sedikit kalori daripada kuning telur. Bahkan, tidak mengandung kolesterol dan lemak. Namun, rendah vitamin dan mineral.SHUTTERSTOCK/New Africa Ilustrasi putih telur. Putih telur mengandung lebih sedikit kalori daripada kuning telur. Bahkan, tidak mengandung kolesterol dan lemak. Namun, rendah vitamin dan mineral.

Itu karena kuning telur merupakan protein lengkap alami berkat asam amino yang digunakan tubuh Anda untuk membangun sel.

Baca juga: Resep Dadar Jagung Daun Jeruk, Cukup Pakai 2 Telur

Dan penelitian terbaru menunjukkan bahwa jumlah lemak jenuh dan kolesterol dalam sebutir telur utuh tidak akan berdampak buruk bagi Anda.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com