Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tips Makan dan Minum untuk Berkendara Jauh Saat Arus Balik Libur Nataru

Kompas.com - 01/01/2024, 21:09 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

Sumber News24

5. Makanan yang sebaiknya dihindari

Pengemudi juga harus selektif dalam memilih makanan yang dikonsumsi saat mengendarai kendaraan.

Mari menyarankan untuk menghindari saus, gorengan, dan makanan pedas. Selain itu, hindari nasi, kacang-kacangan, dan pasta karena mengemudi tidak butuh banyak kalori dan makanan-makanan ini juga mudah dicerna, sehingga menyebabkan cepat lapar.

6. Cukup minum

Menjaga tubuh tetap terhidrasi sangatlah penting ketika berkendara untuk menjaga konsentrasi.

Minum air putih setelah makan buah.Shutterstock Minum air putih setelah makan buah.

Pengendara yang kurang minum bisa keluar jalur secara tidak sengaja, hingga terlambat dalam mengerem.

Baca juga: 3 Tips Nikmati Makanan Pedas, Jangan Minum Air Es

Oleh karena itu, pastikan kamu cukup minum saat berkendara agar konsentrasi tetap terjaga. Pilih minuman yang mengandung elektrolit.

7. Jangan berkendara sambil makan

Pengendara mobil memang bisa menyetir sambil makan. Namun, aktivitas ini ternyata sebaikya dihindari.

Ada studi yang dilakukan Universitas Leeds (Inggris) yang menyimpulkan bahwa waktu reaksi saat makan berkurang hingga 44 persen.

Baca juga: 10 Manfaat Minum Air Hangat, Bisa Redakan Hidung Tersumbat

Oleh karena itu, daripada makan dan minum sambil menyetir, sebaiknya berhenti di tempat istirahat dulu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com