Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Ayam Kukus Pedas, Masak Cuma 25 Menit

Kompas.com - 18/10/2023, 11:07 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Selain digoreng atau dibakar, ada olahan ayam agar tidak bosan yang bisa kamu ikuti. Yaitu ayam kukus pedas dengan bumbu tauco, minyak wijen, dan cabai rawit. 

Semua bahan untuk bumbu ayam kukus hanya perlu diiris sehingga praktis dan cepat. Kamu bisa gunakan aneka jenis potongan ayam, tetapi pada resep ini menggunakan paha ayam. 

Ada banyak alat pengukus yang bisa kamu gunakan, seperti panci pengukus di kompor, slow cooker, atau gunakan rice cooker agar lebih praktis. 

Simak resepnya, dari buku "Hidangan Ayam, Bebek Serba Tim & Kukus" (2013) oleh Mary Winata terbitan Gramedia Pustaka Utama. 

Baca juga:

Resep ayam kukus pedas

Bahan

  • 500 gram paha ayam, potong
  • 1 sdm bawang putih, cincang 
  • 1 sdm bawang merah, cincang
  • 1 sdm jahe cincang 
  • 1 sdm tauco 
  • 1 sdm cabai merah cincang 
  • 2-5 buah cabai rawit, potong bulat
  • 1 sdm kecap asin
  • 2 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt minyak wijen 
  • Garam, gula, dan merica secukupnya
  • 100 ml air

Cara membuat ayam kukus pedas

  1. Cuci bersih dan siapkan paha ayam ke dalam pinggan tahan panas. Beri bawang putih, bawang merah, jahe, tauco, cabai, kecap, minyak wijen, garam, dan bumbu lainnya. 
  2. Aduk semua bahan dan siram ke paha ayam. Kukus paha ayam dengan bumbu selama 25 menit. Koreksi rasa, kalau bumbu sudah pas dan cita rasa enak. Angkat dan hidangkan. 

Buku "Hidangan Ayam, Bebek Serba Tim & Kukus" (2013) oleh Mary Winata terbitan Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com