Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nasi Keranjang Tarik Tunai, Hantaran Nasi Gurih dan Uang Sekaligus

Kompas.com - 20/07/2022, 18:07 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tren kue ulang tahun yang di tengahnya berada uang dan bisa ditarik, sempat meramaikan media sosial Indonesia beberapa tahun belakangan.

Mirip dengan kue tersebut, restoran Kaya Bumbu Jakarta menghadirkan makanan serupa dengan versi berbeda. Nama makanan tersebut Nasi Keranjang Tarik Tunai.

Yosua Natanael Aryon, pemilik Kaya Bumbu Jakarta, mengklaim bahwa restoran milik keluarganya ini adalah pelopor Nasi Keranjang Tarik Tunai di Indonesia.

"Kami lihat belum ada yang kemasannya kayak Kaya Bumbu dengan tarik uang gini kan, jadi kami yang pertama sih. Setelah itu baru banyak yang bermunculan dengan tipe lain," kata Yosua.

Yosua berujar, inspirasi Nasi Keranjang Tarik Tunai memang bermula dari money cake atau kue tarik tunai.

"Terus kami pikir bagaimana cara mengaplikasikannya di keranjang bambu ini," tambahnya saat ditemui Kompas.com di Kaya Bumbu Muara Karang, Rabu (13/7/2022).

Nasi Keranjang Tarik Tunai disajikan di keranjang bambu beralas daun pisang yang terdiri dari satu atau dua tingkat.

Isian keranjang nasi ini beragam. Pelanggan dapat memilih jenis nasi berupa nasi kuning, nasi uduk, atau nasi putih.

Sementara pilihan lauknya terdiri dari ayam goreng, ikan cakalang, ayam woku, atau daging kaya bumbu, serta beberapa lauk lainnya.

Baca juga:

Nasi keranjang tarik tunai Kaya Bumbu Jakarta. DOK. Kaya Bumbu Jakarta Nasi keranjang tarik tunai Kaya Bumbu Jakarta.

Harga Nasi Keranjang Tarik Tunai adalah Rp 300.000 untuk satu tingkat dan Rp 450.000 untuk dua tingkat, belum termasuk uang tarik tunainya.

Pelanggan bisa menyesuaikan nominal uang tarik tunai yang diinginkan, mulai dari Rp 1.000 hingga Rp 100.000.

Jika tidak ingin menggunakan uang, pelanggan dapat menggunakan foto atau voucher untuk isian tarik tunai.

"Pelanggan tinggal transfer total (harganya) saja. Biasanya kan ada yang kirim uangnya saja, nah ini kami yang siapkan semua, jadi lebih mudah juga buat customer," kata Yosua.

Baik uang tunai, foto, maupun voucher, nantinya akan dikemas menggunakan plastik untuk menjaga kebersihan makanan.

Kaya Bumbu Jakarta juga menyediakan jasa desain dan cetak berukuran 7x11 sentimeter khusus untuk Nasi Keranjang Tarik Tunai. Pelanggan bisa merivisinya maksimal dua kali untuk satu pesanan.

Nasi Keranjang Tarik Tunai dapat dipesan satu hari sebelumnya melalui WhatsApp Kaya Bumbu Jakarta di 0815 8431 8441.

Baca juga:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com