Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Lotek Khas Solo, Santap dengan Lontong

Kompas.com - 06/09/2021, 09:09 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

Sumber cookpad

KOMPAS.com - Lotek terbuat dari sayuran rebus yang disiram bumbu kacang. Bentuknya mirip dengan pecel dan gado-gado.

Bumbu kacang dari lotek biasanya ditambah kencur dan terasi bakar sehingga rasanya lebih umami. Lotek biasanya disajikan bersama irisan lontong.

Resep lotek khas Solo dari Sobat Cookpad Tri Puji Lestari (Chacha's Kitchen) @Chacha_Chiput dari Boyolali berikut tanpa lontong.

Baca juga:

Resep lotek khas Solo

Bahan (4 porsi)

  • 1 ikat kangkung
  • 2 buah wortel
  • 1 ikat kacang panjang
  • 1 mangkuk taoge

Bumbu halus

  • 4 siung bawang putih
  • 4 ruas jari kencur
  • 2 sdt terasi bakar
  • 2 cabai rawit oranye (atau sesuai selera)
  • 4 genggam kacang tanah
  • 2 keping gula merah
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 100 ml air (sesuaikan selera)

Bahan pelengkap

  • 2 butir telur rebus
  • 5 buah tahu goreng
  • 1 papan tempe goreng
  • 5 bakwan sayur
  • 200 gram kerupuk
  • 1/2 buah mentimun

Baca juga:

Cara membuat lotek khas Solo

  1. Rebus air dan garam sampai mendidih. Masukkan sayuran. Angkat dan tiriskan. Potong kasar kangkung, wortel potong memanjang. Sisihkan.
  2. Bumbu kacang: goreng kacang tanah. Dinginkan, lalu giling kasar. Tidak digiling juga bisa. Sisihkan.
  3. Haluskan bawang putih, cabai, kencur, dan terasi. Tambahkan dua sendok makan gual merah sisir dan tiga sendok makan kacang tanah giling. Haluskan. Tambahkan air, ulek perlahan. Takaran ini untuk bumbu satu porsi.
  4. Campur sayur rebus, tahu, tempe, dan bakwan. Siram bumbu kacang, aduk rata. Tata di atas piring. Tambahkan mentimun, kerupuk, dan telur rebus. Sajikan.
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com