Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Resep Udang Goreng untuk Lauk Makan atau Camilan Spesial

Kompas.com - 06/08/2021, 12:13 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Ada banyak resep olahan udang yang lezat dan mudah dibuat di rumah. Salah satunya, resep udang goreng yang bisa dimasak dengan berbagai bumbu atau saus enak.

Aneka resep udang goreng ini bisa kamu sajikan untuk lauk makan spesial atau camilan goreng yang bergizi. Berikut 15 resep udang goreng untuk masak di rumah yang mudah.

1. Resep udang goreng mentega

Ilustrasi udang goreng mentega. Dok. Shutterstock/STATERA Ilustrasi udang goreng mentega.

Cara memasak udang tidak sulit karena udang bisa direbus, digoreng, dipanggang atau lainnya. Salah satu olahan udang goreng yang terkenal adalah udang goreng mentega.

Kamu bisa mengikuti resep udang goreng mentega ala restoran Chinese food dengan bahan sederhana. Seperti udang bago, bawang putih, merica, gula, dan kecap inggris.

Baca juga: Resep Udang Goreng Mentega, Makan Siang Praktis ala Restoran Chinese Food

2. resep udang goreng oatmeal

Udang goreng oatmeal.Udang goreng oatmeal. Udang goreng oatmeal.

Oatmeal merupakan biji gandum giling yang biasa dijadikan sarapan. Kamu bisa menggunakan oatmeal sebagai bahan gorengan udang.

Resep udang goreng oatmeal ini memiliki rasa gurih yang khas dan renyah. Kremesan oatmeal pada udang goreng akan menambah nikmat.

Baca juga: Resep Udang Goreng Oatmeal, Lebih Renyah dan Gurih

3. Resep udang goreng mentega kecap inggris

Bahan dan cara membuat udang goreng mentega cukup mudah. Kamu perlu menyiapkan bahan seperti udang, kecap inggris, saus tiram, dan bawang bombai.

Sebelum dimasak dengan bumbu, rendam terlebih dahulu udang dengan garam dan merica. Itu agar rasa udang lebih enak dan terasa gurih.

Baca juga: Resep Udang Goreng Mentega Kecap Inggris, Rasanya Gurih

4. Resep udang goreng mayones

Udang goreng mayones bisa kamu jumpai di restoran Chinese Food. Olahan udang ini punya cita rasa manis, gurih, dan sedikit asam.

Pada resep udang goreng mayones ini kamu hanya perlu mengikuti tiga langkah masak saja. Hasilnya, udang goreng memilikit tektur garing dan renyah yang cocok dinikmati dengan mayones.

Baca juga: Resep Udang Goreng Mayones, Sajian Praktis ala Restoran

5. Resep udang goreng tepung roti

Ilustrasi udang goreng tepung roti. PIXABAY/ALLY J Ilustrasi udang goreng tepung roti.

Butuh rekomendasi resep camilan praktis? Coba resep udang goreng tepung roti ini.

Kamu hanya perlu melumuri udang denagn tepung roti dan goreng dalam minyak panas. Pastikan udang tenggelam dalam minyak goreng agar hasilnya lebih kriuk.

Baca juga: Resep Udang Goreng Tepung Roti, Lauk Sarapan Simple

 

6. Resep udang goreng telur asin

Ilustrasi udang goreng telur asinSajian Sedap Ilustrasi udang goreng telur asin

Resep udang goreng telur asin bisa kamu coba sebagai sajian spesial. Bahan untuk membuat saus telur asin tidak banyak.

Seperti, bawang putih, cabai, saus tiram, merica, gula, telur asin, dan margarin. Masukkan semua bahan dan udang berbalut tepung yang sudah digoreng matang.

Baca juga: Resep Udang Goreng Telur Asin, Makan Siang ala Restoran yang Praktis

7. Resep udang goreng tepung rumahan

Ilustrasi udang goreng tepung.DOK.SHUTTERSTOCK/PURMOON Ilustrasi udang goreng tepung.

Cara membuat tepung ini cukup mudah untuk diikuti. Bahan untuk lapisan udang mencampurkan tepung terigu, tepung sagu, dan berbagai rempah bubuk agar rasanya lebih nikmat.

Kamu bisa menyajikannya dengan aneka sambal favoritmu.

8. Resep udang goreng tepung asam manis

Ilustrasi udang goreng tepung asam manis.DOK.SHUTTERSTOCK/KHADIJAH SAMSU Ilustrasi udang goreng tepung asam manis.

Pada resep udang goreng tepung asam manis ini menggunakan tepung kanji dan garam sebagia pelapisnya. Sementara untuk bumbunya menggunakan lima bahan sederhana yang mudah didapatkan.

Sebelumnya, kupas udang dengan memisahkan kepala dan badannya. Lalu lepaskan kulit udang dari kaki hingga buntutnya. Lapisi udang dengan tepung dan goreng hingga matang.

Baca juga: Resep Udang Goreng Tepung Asam Manis, Hasilnya Tetap Renyah Meski Ada Bumbu

9. Resep udang goreng saus tiram

Ilustrasi udang saus tiram. Dok. Shutterstock/ Amallia Eka Ilustrasi udang saus tiram.

Penggemar Chinese food mungkin tidak asing dengan menu udang goreng saus tiram.

Pada resep udang goreng saus tiram ini, kamu hanya perlu menumis udang goreng dengan bumbu dan bahan utamanya. Bahannya cukup mudah didapatkan di toko kelontong sekitar rumah.

Baca juga: Resep Udang Saus Tiram ala Restoran Seafood, Hanya Perlu 6 Bahan

10 Resep udang goreng cabai garam

Ilustrasi udang goreng cabai garam. SHUTTERSTOCK/ Syanti Ekasari Ilustrasi udang goreng cabai garam.

Cara membuat udang cabai garam cukup simpel, hanya perlu empat langkah masak saja. Namun sebelum dimasak, udang harus diolah dengan dilumuri air jeruk nipis agar amisnya hilang.

Kemudian goreng udang hingga mtang dan kering. Angkat dan tiriskan.

Masukkan bahan cabai garam seperti cabai, bawang merah, garam, dan bumbu pelezat. Kalau bahan sudah terlihat layu, masukkan udang yang sudah digoreng. Masak sebentar dan angkat.

Baca juga: Resep Udang Cabe Garam, Lauk Praktis ala Restoran Chinese Food

 

11. Resep udang goreng balado

Sajian masakan di rumah makan padang selalu bisa menggoda selera. Salah satunya, udang bumbu balado.

Cara membuat udang balado ini adalah udang digoreng kemudian ditumis bersama bumbu. Jangan terlalu lama menggoreng udang, cukup sampai berubah warna jadi merah muda.

Baca juga: Resep Udang Balado yang Tidak Kematangan, Masakan Rumah Makan Padang

12. Resep udang goreng asam manis spesial

Pada resep udang goreng asam manis ini terasa spesial. Pasalnya, udang dibalut bukan hanya dengan tepung tetapi juga diisi dengan udang giling yang dicampur keju dan ayam cincang.

Sajikan udang goreng asam manis ini untuk sajian spesial keluarga di rumah.

Baca juga: Resep Udang Asam Manis Spesial, Berbalut Udang Giling dan Ayam Cincang

13. Resep tempura udang crispy dan lurus

Ilustrasi tempura udang di atas piring saji nan cantik. SHUTTERSTOCK/OSTANCOV VLADISLAV Ilustrasi tempura udang di atas piring saji nan cantik.

Tempura merupakan gorengan khas Jepang. Bisa dibuat dengan beragam bahan salah satunya udang. Sajian ini cocok untuk camilan atau lauk makan dengan nasi putih dan sambal favorit.

Kamu bisa mengikuti resep tempura udang crispy dan lurus berikut ini.

Baca juga: Resep Tempura Udang Crispy dan Lurus, Pakai Terigu dan Tepung Beras

14. Resep kepala udang goreng crunchy

Ilustrasi kepala udang goreng garing. Dok. Shutterstock/ WHITCHY Ilustrasi kepala udang goreng garing.

Selain badan udang, kamu juga bisa mengolah kepala udang menjadi gorengan yang crunchy.

Siapkan bahan seperti tepung terigu, tepung maizena, bubuk bwang putih, dan jeruk nipis. Belut kepala udang dengan campuran tepung hingga rata dan goreng sampai berubah warna.

Baca juga: Jangan Buang Kepala Udang, Coba Bikin Kepala Udang Goreng Crunchy

15. Resep udang goreng tepung terigu

Cara masak udang goreng tepung terigu cukup mudah. Bahan pembalut yang perlu kamu siapkan adalah tepung terigu, kuning telur, baking powder, garam dan merica.

Campurkan semua bahan dan celupkan udang yang sudah dikupas kulitnya. Panaskan minyak goreng dan goreng udang tepung sampai kecoklatan.

Hidangkan dengan nasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com