Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/12/2020, 10:07 WIB
Alma Erin Mentari,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Udang merupakan salah bahan masakan dari hasil laut yang disukai banyak orang. Uang juga mudah diolah menjadi banyak jenis masakan 

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memilih udang segar seperti dilihat dari warna, bau, dan tekstur udang.

Setelah mengetahui cara memilih udang segar, saatnya kamu mengetahui cara simpan udang di kulkas seperti yang dilansir dari Leaf. Biar kesegarannya bertahan lama.

Baca juga: Tips Bikin Sushi Dragon Roll, Ganti Udang dengan Ayam

1. Cara simpan udang mentah di kulkas

Udang mentah yang sudah dikupas atau tidak dikupas tetap masih segar selama dua sampai tiga hari di lemari es.

Namun, kamu perlu memperhatikan suhu lemari es yang tidak boleh kurang dari empat derajat celsius.

Bungkus udang dengan baik di dalam plastik dan simpan di dalam wadah kedap udara.

Baca juga: 15 Resep Olahan Udang untuk Masak di Rumah

Pastikan juga untuk menaruh wadah udang di rak lemari es khusus menyimpan hasil laut, seperti ikan dan udang.

2. Cara simpan udang yang sudah matang di kulkas

Ilustrasi udang goreng mentega. Dok. Shutterstock/STATERA Ilustrasi udang goreng mentega.

Menyimpan udang yang sudah dimasak sebelumnya bisa dibilang gampang-gampang susah.

Udang yang sudah dimasak bisa memiliki masa simpan tiga sampai empat hari di lemari es. Simpan dalam plastik pembungkus dan taruh di lemari es.

Agar tekstur dan rasa udang masak tidak berubah, sebaiknya simpan di freezer. Teknik penyimpanan udang di kulkas terbukti ampuh memperpanjang masa simpan hingga berbulan-bulan dan membunuh bakteri.

Kamu bisa membungkus udang dengan kantong plastik dan alumunium foil. Hal ini menghindari udang menjadi keras sekali setelah dibekukan.

Baca juga: Resep Peyek Udang Renyah, Bisa Pakai Udang Berbagai Ukuran

Namun pastikan untuk tidak menyimpannya terlalu lama, karena saat dipanaskan kembali rasa udang sudah tidak seenak sebelumnya.

Dilansir dari The Spruce Eats, udang yang dibekukan di freezer tidak boleh dicairkan menggunakan air hangat karena udang menjadi matang.

Sebaiknya, cairkan di lemari es selama beberapa saat agar teksturnya tidak mengeras.

Baca juga: Resep Udang Telur Asin untuk Makan Malam

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com