Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER FOOD] Cara Masak Tetap Gurih Tanpa MSG | Resep Capcay Kuah Kental

KOMPAS.com - Cara masak makanan sehat tanpa MSG masuk dalam salah satu berita yang banyak dibaca di Food Kompas.com dari 24-27 Februari 2023. 

Selain itu, berita lain yang juga mendapat perhatian terkait dengan rekomendasi tempat makan di Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Dua berita masuk dalam jajaran lima berita terpopuler terkait dengan resep nasi goreng babat dan resep bubur ayam gurih. 

Lebih lengkap, berikut berita terpopuler Food Kompas.com dari  24-27 Februari 2023. 

  • Resep Sapo Tahu Seafood, Masak Selama 5 Menit
  • Resep Sayur Asem Betawi, Sajikan dengan Sambal

1. Cara Masak Makanan Sehat Tanpa MSG tapi Tetap Gurih, Pakai 4 Bahan Ini

Yasinta Dewi Prasinta selaku pemilik usaha makanan sehat Omnivour mengatakan, ada cara membuat makanan sehat tanpa MSG tetapi rasa masakan tetap enak dan gurih. 

"Pengganti MSG buat makanan sehat bisa pakai bumbu rempah alami, seperti ketumbar, ebi atau udang kering, chicken powder, kaldu jamur juga bisa," kata Yasinta saat ditemui Kompas.com, Rabu (22/02/2023).

Simak tips masak makanan sehat tanpa MSG di sini. 

2. Resep Nasi Goreng Babat untuk Menu Makan Malam

Nasi goreng memiliki berbagai macam varian dibuat dengan beragam bahan isian seperti daging ayam, seafood, daging iga, dan babat. 

Kamu bisa membuat nasi goreng babat dengan bahan nasi putih sisa kemarin, kecap asin, kecap manis, babat sapi, daun bawang, bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan terasi. 

Nasi goreng babat bisa dijadikan ide menu makan malam nikmat untuk keluarga, hidangkan bersama kerupuk merah dan acar nanas.

Selengkapnya, resep nasi goreng babat di sini. 

Kamu bisa membuat bubur ayam gurih sebagai menu sarapan hangat untuk keluarga. 

Bubur ayam gurih cukup mudah membuatnya, siapkan bahan-bahan seperti beras, santan, kaldu, daging ayam, bawang putih, kecap asin, daun salam, merica, dan kecap manis. 

Simak resep bubur ayam gurih praktis di sini. 

4. Resep Capcay Kuah Kental untuk Sajian Makan Malam

Capcay bisa menjadi ide menu makan malam segar dengan berbagai macam sayuran dan isian. 

Capcay kuah kental salah satu yang bisa kamu buat, terdiri dari bahan wortel, kapri, tangkai caisim, bunga kol, jamur merang, udang, bakso, dan ayam. 

Capcay kuah kental dimasak bersama bumbu bawang putih, bawang bombai, daun bawang, kecap asin, dan sebagai bahan pengental sediakan tepung maizena atau tepung sagu.

Selengkapnya, resep capcay kuah ayam kental di sini. 

5. Lima Tempat Makan di Kelapa Gading yang Instagramable

Kelapa Gading terkenal dengan banyaknya wisata kuliner serta tempat makan yang instagramable. 

Selain karena tertarik dengan makanannya, banyak orang mempertimbangkan desain interior suatu tempat makan sebelum mengunjungi tempat tersebut. 

Pengunjung juga ingin sekaligus berfoto di spot yang estetik agar nantinya bisa diunggah ke Instagram. Makanan yang disajikan pun beragam, ada menu Asia sampai internasional.

Simak rekomendasi tempat makan di Kelapa Gading berikut ini. 

https://www.kompas.com/food/read/2023/02/28/073600075/-populer-food-cara-masak-tetap-gurih-tanpa-msg-resep-capcay-kuah-kental

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke