Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Implementasikan Merdeka Belajar, Universitas Terbuka Luncurkan MBKM Expo 

Kompas.com - 30/04/2024, 14:41 WIB
Inang Sh ,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Universitas Terbuka (UT) merupakan perguruan tinggi negeri (PTN) ke-45 di Indonesia sekaligus menjadi PTN Berbadan Hukum (PTN-BH) pada 2022 berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 39 Tahun 2022. 

Kepala Subdirektorat Humas dan Pemasaran pada Direktorat Pemasaran dan Kerja Sama UT Maya Maria mengatakan, UT menyelenggarakan sistem pendidikan tinggi terbuka dan jarak jauh (PTTJJ) sebagai bagian dari mandat pemerataan pendidikan di Indonesia.

Oleh karenanya, kata dia, UT selalu berkomitmen untuk meningkatkan akses pendidikan tinggi yang berkualitas dan berdaya saing secara global. 

“Salah satu bentuk strategi yang dilakukan adalah implementasi program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Implementasi program MBKM telah dilaksanakan di UT sejak tahun 2020,” ujarnya dalam siaran pers, Selasa (30/4/2024). 

Maya mengatakan, UT meluncurkan MBKM Expo sebagai salah satu bentuk komitmen penyelenggaraan program MBKM untuk memudahkan eksplorasi ilmu para civitas akademika UT,  khususnya para mahasiswa. 

Baca juga: Usung Pendidikan Jarak Jauh, Universitas Terbuka Adakan OU5 Meeting 2024

MBKM Expo bertujuan menjadi sarana sosialisasi dan wadah dalam mendiseminasikan hasil karya mahasiswa yang akan berdampak pada peningkatan partisipasi mahasiswa dalam program MBKM. 

MBKM Expo UT edisi pertama ini bertema “Eksplorasi Ilmu Tanpa Batas”. Tema ini diangkat mengingat program MBKM merupakan program yang sangat sesuai untuk mahasiswa.

“Program ini sesuai untuk mengeksplorasi ilmu sesuai dengan minat, bakat, dan potensi yang ada dalam diri mahasiswa guna menunjang karier di masa mendatang,” jelasnya. 

Maya berharap, MBKM Expo akan menjadi pemantik positif bagi mahasiswa UT, terutama yang belum berpartisipasi dalam kegiatan MBKM. 

“Melalui penyelenggaraan program MBKM, UT mampu menjadi katalis positif untuk meningkatkan kompetensi lulusan, baik soft skills maupun hard skills, agar lebih siap dan relevan dengan kebutuhan zaman,” katanya. 

Baca juga: Universitas Terbuka Tegaskan Tidak Terlibat dalam Program Ferienjob di Jerman

MBKM Expo juga diharapkan dapat menyiapkan lulusan menjadi pemimpin masa depan bangsa yang unggul dan berkepribadian dalam upaya meningkatkan daya saing SDM Indonesia. 

Mendukung program MBKM

Lebih lanjut, Maya mengatakan, MBKM Expo merupakan bagian dari implementasi program MBKM yang diinisiasi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek).

MBKM diselenggarakan dalam rangka mempersiapkan seluruh mahasiswa mengasah kemampuan sesuai bakat dan minat dengan terjun langsung di lapangan.  

Kebijakan MBKM memberikan hak belajar bagi mahasiswa jenjang sarjana dan sarjana terapan selama tiga semester di luar program studi. 

Baca juga: Universitas Terbuka LLN Gelar Orientasi Studi Mahasiswa Baru bagi 121 Mahasiswa di Wilayah Amerika, Eropa, dan Asia

Kebijakan MBKM juga dilaksanakan dalam rangka mewujudkan proses pembelajaran di perguruan tinggi yang otonom dan fleksibel.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com