Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemendikbud: Kurikulum Merdeka Jadi Kurikulum Nasional

Kompas.com - 27/03/2024, 16:05 WIB
Dian Ihsan

Penulis

Kurikulum Merdeka juga memberikan kebebasan untuk guru untuk memberikan materi pembelajaran maju dan mundur sesuai dengan kebutuhan muridnya.

"Yang tadinya tidak boleh. Semuanya harus di level tertentu mengajar materi tertentu, sekarang boleh maju dan mundur. Yang lebih penting lagi adalah bisa mundur untuk mengejar ketertinggalan," jelas Nadiem.

Nadiem menilai Kurikulum Merdeka adalah kurikulum yang afirmatif kepada anak-anak yang pembelajarannya tertinggal.

Selama ini, anak-anak telah tertinggal, karena guru harus terus maju ke topik pembelajaran sesuai kurikulum yang sudah ditetapkan sebelumnya.

Baca juga: Kemendikbud Dukung Langkah Polri Tindak Tegas Ferienjob di Jerman

"Lalu yang terpenting mengenai pendidikan yang holistik. Jadi. karakter dan nilai-nilai Pancasila itu menjadi pondasi dikembalikan lagi ke dalam kurikulum kita dan bukan hanya diajarkan sebagai suatu kegiatan akademis atau baca-baca saja," pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com