Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asosiasi Rektor Merah Putih Luncurkan Buku "Membumikan Ide dan Gagasan Soekarno Hatta"

Kompas.com - 21/12/2022, 12:36 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

 

Hasto menyampaikan, intisari dari buku ini berakar dari pemahaman Bung Karno dan Hatta bahwa pengetahuan semata-mata bertujuan untuk memajukan dan menyejahterakan bangsa di masa depan.    

"Kita belajar tentang menjadi pemimpin dengan jalan ilmu pengetahuan. Mereka (para pendiri bangsa) melalui jalan yang berliku dan terjal. Mereka tidak luntur dalam semangat karena mereka membangun tradisi intelektual itu," tegas Hasto.

Sekjen PDIP juga menegaskan, tradisi intelektual tidak boleh menjadi "menara gading" melainkan harus turun menjawab permasalahan yang ada di tengah masyarakat. Ia juga menyampaikan kepemimpinan intelektual menjadi jalan terbaik bagi kemajuan Indonesia. 

"Semoga dengan membumikan ide dan gagasan Soekarno dan Hatta terbangun spirit membangun Indonesia Raya," pungkas Hasto.

Wakil Kepala BPIP Karjono menyorot pentingnya Pendidikan Pancasila yang perlu diaplikasikan dalam segala jenjang pendidikan dari PAUD hingga pendidikan tinggi. "Ini terkait profil pelajar atau mahasiswa Pancasila. Profil ini adalah untuk Merdeka Belajar," ungkap Karjono.

Sementara Bonnie Triyana menekankan pentingnya untuk bukan saja membumikan pemikiran para pendiri bangsa, melainkan juga mewujudkannya agar dekat dengan generasi saat ini.

"Menyesuaikan dengan zaman sekarang untuk memenuhi kebutuhan generasi muda terhadap pemikiran para pendiri bangsa. Jangan berhenti di buku, kreasikan dalam berbagai konten yang menarik," pesan Bonnie. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com