Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

75 Ribu Siswa Terima Bantuan Sertifikasi TOEIC

Kompas.com - 02/11/2020, 18:53 WIB
Dian Ihsan,
Yohanes Enggar Harususilo

Tim Redaksi

Selama masa pelaksanaan, tidak kurang tantangan dan kesulitan yang dihadapi terkait dengan infrastruktur, sehingga beberapa sekolah mengalami kesulitan dalam mengikuti tahap akhir ini.

Namun, tim penyelenggara ujian TOEIC terus menyediakan sejumlah solusi dan mengusahakan pelaksanaan berjalan efektif, agar semua siswa yang berhak atas fasilitasi ini dapat mengikuti ujian TOEIC dengan lancar.

"Semua pelaksanaan kegiatan mulai dari seleksi hingga ujian TOEIC dijalankan sesuai prosedur penyelenggaraan tes secara internasional dengan tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19," jelas dia.

Lebih bersaing di dunia kerja

Hasil ujian TOEIC akan didistribusikan ke sekolah peserta pada akhir bulan Desember tahun ini. Harapannya dengan bekal sertifikasi internasional TOEIC, dapat membuka lebih banyak pintu peluang bagi para siswa untuk memenangkan persaingan di dunia kerja.

Baca juga: Kemendikbud Luncurkan Buku Khusus KKN Tematik Mahasiswa

"Dengan demikian tujuan pemerintah untuk menjadikan SDM Indonesia Unggul melalui konsep link and match antara pendidikan vokasi dan dunia industri dalam bidang kemampuan bahasa Inggris dapat diakomodir dengan pilihan sertifikasi yang tepat yaitu TOEIC," pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com