Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AG Ditahan, Rafael Dipecat, dan Aliran Uang Rp 300 Triliun di Kemenkeu

Kompas.com - 09/03/2023, 10:30 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kasus penganiayaan yang awalnya dilakukan Mario Dandy Satrio kepada anak pengurus GP Ansor bikin gonjang-ganjing Kementerian Keuangan. 

Harta kekayaan tidak wajar ayah Mario, Rafael Alun Trisambodo, dan sejumlah pegawai Kementerian Keuangan (Kemenkeu) lainnya jadi sorotan. 

Diketahui, Mario menganiaya David hingga koma di Kompeks Grand Permata, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Senin (20/2/2023) sekitar pukul 20.30 WIB.

Karena Mario, harta orangtuanya disorot

Warganet yang geram dengan aksi tak terpuji tersebut lantas mencari informasi pribadi Mario, keluarga, termasuk gaya hidupnya yang mewah.

Dari situ, didapati temuan bahwa remaja berusia 20 tahun tersebut adalah anak dari Rafael yang pada saat itu masih berstatus sebagai pejabat eselon III Direktorat Jenderal Pajak (DJP).

Harta kekayaan Rafael lantas dikulik warganet hingga ayah Mario ini diperiksa oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Lantas, bagaimana perkembangan terbaru seputar soal kasus penganiayaan anak pengurus GP Ansor tersebut?

Baca juga: Polda Metro Tunda Rekonstruksi Kasus Penganiayaan D oleh Mario Dandy Cs

1. AG, pacar Mario Dandy Satrio, ditahan

Kasus penganiayaan yang menimpa D, anak pengurus GP Ansor tidak hanya menyeret nama Mario, namun juga Shane Lukas Rotua dan seorang perempuan berinisial AG.

Perempuan tersebut berstatus sebagai pacar Mario dan diduga sebagai pemicu kekasihnya menganiaya David hingga tidak sadarkan diri.

Setelah Mario ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan, AG sempat diperiksa di Polres Metro Jakarta Selatan pada Kamis (23/2/2023) dan Minggu (26/2/2023).

Penyidik lantas menetapkan pacar Mario tersebut sebagai anak yang berkonflik dengan hukum pada Selasa (28/2/2023).

Selanjutnya, AG diperiksa oleh penyidik untuk ketiga kalinya pada Rabu (1/3/2023) yang lalu dan kasusnya dilimpahkan dari Polres Metro Jakarta Selatan ke Polda Metro Jaya.

Setelah menjalani beberapa kali pemeriksaan, AG akhirnya ditahan oleh Polda Metro Jaya pada Rabu (8/3/2023).

"Malam ini kami putuskan dari Penyidik kemudian untuk melakukan penangkapan dan dilanjutkan dengan penahan," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi dikutip dari Kompas.com.

Ia mengatakan, AG ditahan di rumah tahanan (rutan) khusus anak di Lembaga Penyelenggara Kesejahteraan Sosial berdasarkan sistem peradilan anak.

Baca juga: Kuasa Hukum: Mario Dandy Akui Salah Aniaya D dan Menyesal

Halaman:

Terkini Lainnya

Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Tren
Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Tren
Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Tren
7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

Tren
Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Tren
Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Tren
Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Tren
Apa yang Dilakukan Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Madinah? Ini Alur Kedatangannya

Apa yang Dilakukan Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Madinah? Ini Alur Kedatangannya

Tren
Kisah Omar, Hilang Selama 26 Tahun, Ditemukan Hanya 200 Meter dari Rumahnya

Kisah Omar, Hilang Selama 26 Tahun, Ditemukan Hanya 200 Meter dari Rumahnya

Tren
Naik Rp 13,4 Miliar Selama 2023, Berikut Rincian Harta Kekayaan Jokowi

Naik Rp 13,4 Miliar Selama 2023, Berikut Rincian Harta Kekayaan Jokowi

Tren
Mengenal PTN BLU di Indonesia: Daftar Kampus dan Bedanya dari PTN BH

Mengenal PTN BLU di Indonesia: Daftar Kampus dan Bedanya dari PTN BH

Tren
Kevin Sanjaya Resmi Nyatakan Pensiun Dini dari Bulu Tangkis, Ini Alasannya

Kevin Sanjaya Resmi Nyatakan Pensiun Dini dari Bulu Tangkis, Ini Alasannya

Tren
Serba-serbi Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024: Prodi, Formasi, dan Penempatan

Serba-serbi Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024: Prodi, Formasi, dan Penempatan

Tren
Siasat SYL 'Peras' Pejabat Kementan, Ancam Copot Jabatan, dan Paksa Mengundurkan Diri

Siasat SYL "Peras" Pejabat Kementan, Ancam Copot Jabatan, dan Paksa Mengundurkan Diri

Tren
Cara Daftar Sekolah Kedinasan STMKG, STIN, dan STIS 2024

Cara Daftar Sekolah Kedinasan STMKG, STIN, dan STIS 2024

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com