Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Mudah Periksa Kebocoran Data Anda di Internet

Kompas.com - 29/05/2021, 06:23 WIB
Farid Assifa

Editor

KOMPAS.com - Simak penjelasan cara mudah memeriksa kebocoran data di Anda di internet dengan membaca tuntas artikel ini.

Seperti diketahui, data BPJS Kesehatan bocor. Kebocoran data ini terungkap setelah seorang anggota Raid Forums, "Kotz" mengaku mengantongi data 279 juta peserta BPJS Kesehatan. Sebanyak 20 juta di antaranya memuat foto pribadi. Akun "Kotz" melelang data tersbut di Raid Forums.

Akhirnya, pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika memblokir forum online tersebut karena dianggap melanggar peraturan perudang-undangan di Indonesia.

Terkit kebocoran data tersebut, manajemen BPJS Kesehatan menyiapkan sejumlah langkah pengamanan. Di antaranya dalah melakukan penyelidikan dugaan peretasan.

Baca juga: BPJS Kesehatan Laporkan Kasus Kebocoran Data ke Bareskrim Polri

Direktur BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti dilansir KompasNasional mengatakan, investigasi dugaan peretasan itu dibantu oleh Badan Sandi dan Siber Negara (BSSN).

Upaya lainnya adalah dengan mengamankan titik akses untuk mencegah kebocoran data. Langkah itu dilakukan di antaranya dengan menutup sementara aplikasi yang berisiko.

Selain itu, lanjut Ali, BPJS Kesehatan juga menunda kerja sama pertukaran data dan menguatkan sistem keamanan teknologi informasi.

Terkait dugaan peretasan, BPJS Kesehatan juga sudah melaporkan kasus itu ke Bareskrim Polri.

Cara periksa kebocoran data di internet

Sambil menunggu upaya pemerintah mengamankan data dari kebocoran, kita sebagai warga negara juga bisa turut membantu perlindungan data, minimal untuk kita sendiri, terutama data-data sensitif seperti password email, kartu kredit dan lainnya.

Nah, untuk mengetahui apakah data data Anda mengalami kebocoran di internet, Ada sejumlah cara mudah untuk dilakukan.

Berikut 5 cara mudah memeriksa kebocoran data Anda di internet.

1. Cek melalui aplikasi Periksadata.com

Cara ini sangat mudah dilakukan karena Anda hanya mengisi email yang benar di kolom email, lalu klik "Periksa Sekarang".

Aplikasi ini nantinya akan memberitahu apakah data Anda bocor atau tidak. Kalau bocor, aplikasi ini akan menampilkan peristiwa-peristiwa kebocoran data.

Peristiwa tersebut memuat aplikasi yang pernah Anda daftar dengan email Anda sendiri dan waktu kejadian data bocor.

Baca juga: Ramai soal Kebocoran Data, Ini 8 Layanan untuk Mengeceknya

Selain itu, aplikasi tersebut juga memberitahukan data apa saja yang bocor, misalnya email, alamat IP, nama lengkap dan lainnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jaga Kesehatan, Jemaah Haji Diimbau Umrah Wajib Pukul 22.00 atau 09.00

Jaga Kesehatan, Jemaah Haji Diimbau Umrah Wajib Pukul 22.00 atau 09.00

Tren
Sisa Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, Ada Berapa Tanggal Merah?

Sisa Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, Ada Berapa Tanggal Merah?

Tren
4 Tanda yang Menunjukkan Orangtua Psikopat, Apa Saja?

4 Tanda yang Menunjukkan Orangtua Psikopat, Apa Saja?

Tren
SIM Diganti NIK Mulai 2025, Kapan Masyarakat Harus Ganti Baru?

SIM Diganti NIK Mulai 2025, Kapan Masyarakat Harus Ganti Baru?

Tren
Dirjen Dikti: Rektor Harus Ajukan UKT 2024 dan IPI Tanpa Kenaikan

Dirjen Dikti: Rektor Harus Ajukan UKT 2024 dan IPI Tanpa Kenaikan

Tren
Warganet Sebut Pemakaian Kain Gurita Bayi Bisa Cegah Hernia, Benarkah?

Warganet Sebut Pemakaian Kain Gurita Bayi Bisa Cegah Hernia, Benarkah?

Tren
Saat Jokowi Sebut UKT Akan Naik Tahun Depan, tapi Prabowo Ingin Biaya Kuliah Turun

Saat Jokowi Sebut UKT Akan Naik Tahun Depan, tapi Prabowo Ingin Biaya Kuliah Turun

Tren
Bolehkah Polisi Hapus 2 Nama DPO Pembunuhan Vina yang Sudah Diputus Pengadilan?

Bolehkah Polisi Hapus 2 Nama DPO Pembunuhan Vina yang Sudah Diputus Pengadilan?

Tren
Kisah Nenek di Jepang, Beri Makan Gratis Ratusan Anak Selama Lebih dari 40 Tahun

Kisah Nenek di Jepang, Beri Makan Gratis Ratusan Anak Selama Lebih dari 40 Tahun

Tren
Ramai soal Uang Rupiah Diberi Tetesan Air untuk Menguji Keasliannya, Ini Kata BI

Ramai soal Uang Rupiah Diberi Tetesan Air untuk Menguji Keasliannya, Ini Kata BI

Tren
Benarkah Pegawai Kontrak yang Resign Dapat Uang Kompensasi?

Benarkah Pegawai Kontrak yang Resign Dapat Uang Kompensasi?

Tren
Peneliti Ungkap Hujan Deras Dapat Picu Gempa Bumi, Terjadi di Perancis dan Jepang

Peneliti Ungkap Hujan Deras Dapat Picu Gempa Bumi, Terjadi di Perancis dan Jepang

Tren
Pengguna Jalan Tol Wajib Daftar Aplikasi MLFF Cantas, Mulai Kapan?

Pengguna Jalan Tol Wajib Daftar Aplikasi MLFF Cantas, Mulai Kapan?

Tren
BMKG Keluarkan Peringatan Kekeringan Juni-November 2024, Ini Daftar Wilayahnya

BMKG Keluarkan Peringatan Kekeringan Juni-November 2024, Ini Daftar Wilayahnya

Tren
Ada Potensi Kekeringan dan Banjir secara Bersamaan Saat Kemarau 2024, Ini Penjelasan BMKG

Ada Potensi Kekeringan dan Banjir secara Bersamaan Saat Kemarau 2024, Ini Penjelasan BMKG

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com