Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerajaan Makedonia: Sejarah, Kejayaan, Raja-raja, dan Keruntuhan

Kompas.com - 14/04/2022, 08:00 WIB
Lukman Hadi Subroto,
Widya Lestari Ningsih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Makedonia atau Makedon adalah kerajaan kuno yang berdiri di pinggiran Yunani pada masa Arkais (750-500 SM) dan Klasik (500-323 SM). 

Kerajaan Makedonia terkenal karena Aleksander Agung (338-323 SM), rajanya yang mampu menguasai wilayah dari Eropa hingga ke Asia Selatan.

Luasnya wilayah kekuasaan itu membuat berkembangnya budaya Hellenistik di bekas wilayah Makedonia.

Selain wilayahnya luas, Makedonia menjadi negara yang berkembang berkat ilmu pengetahuan, arsitektur, seni, dan teknologinya.

Kerajaan Makedonia pada akhirnya pecah menjadi empat wilayah setelah Alexander Agung meninggal pada 323 SM.

Eksistensinya benar-benar hilang setelah dianeksasi oleh Romawi pada 146 SM.

Baca juga: Kebudayaan Hellenistik: Perkembangan dan Bentuk Budaya

Berdirinya Makedonia

Makedonia merupakan kerajaan kuno yang berada di utara semenanjung Yunani.

Sebelum kedatangan Suku Mackednoi, wilayah tersebut bernama Emathia, yang kemudian dinamai Makedonia, diambil dari dewa mereka, yakni dewa Makedon.

Suku Mackednoi yang dipimpin oleh Caranas kemudian mendirikan Kerajaan Makedonia pada abad ke-7 SM.

Kendati demikian, banyak yang menganggap Caranas hanyalah makhluk mitologi yang namanya diambil dari dewa orang-orang Mackednoi.

Sedangkan Herodotus, sejarawan Yunani Kuno, menyatakan bahwa raja pertama Makedonia adalah Perdikkas, keturunan Temenus yang merupakan keturunan dari pahlawan Yunani, Herakles.

Baca juga: 5 Sejarawan Yunani Kuno yang Terkenal

Perkembangan Kerajaan Makedonia

Selama berdirinya, Kerajaan Makedonia berusaha untuk tidak terlibat dalam konflik yang terjadi di Yunani.

Namun, saat Kekaisaran Akhemeniyah dari Persia menyerang Yunani pada abad ke-4 SM, Makedonia ikut menjadi daerah bawahannya.

Akhemeniyah melepaskan Makedonia setelah mereka diusir dari Yunani pada akhir abad ke-4 SM.

Setelah lepas dari kekuasaan Akhemeniyah, Makedonia terlibat konflik dengan Yunani, yang berlangsung hingga berakhirnya kekuasaan Perdikas III.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com