Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sistem Penyerangan dalam Permainan Bola Voli

Kompas.com - 10/10/2023, 04:00 WIB
Rahma Atillah,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pola penyerangan menjadi suatu siasat yang dipergunakan dalam suatu pertandingan untuk mencapai kemenangan secara sportif.

Pola penyerangan sendiri diartikan sebagai suatu taktik penyerangan yang mencakup taktik individu maupun kelompok. 

Untuk mencapai suatu taktik dan strategi yang tepat, maka para pemain harus memahami sistem penyerangan dalam suatu pertandingan bola voli.

Berdasarkan pola penyerangannya, sistem penyerangan dalam permainan bola voli dibagi menjadi tiga yaitu:

Baca juga: Strategi Serangan dalam Permainan Bola Voli

Ilustrasi pola penyerangan 4 Sm - 2 Su dalam bola voliKompas.com/Rahma Atillah Ilustrasi pola penyerangan 4 Sm - 2 Su dalam bola voli

Sistem penyerangan 4 Sm - 2 Su 

Pemain yang dibutuhkan oleh sistem penyerangan bola voli 4 Sm - 2 Su adalah  4 smasher dan 2 set-upper.

Artinya, pada sistem ini terdiri dari empat penyerang utama dan dua pemain sebagai pengumpan, biasanya pemain pengumpan dari tengah, atau terkadang mengumpan dari sisi kanan.

Dengan menggunakan formasi ini, maka sebuah tim akan selalu memiliki dua orang smasher atau spiker pada bagian depan.

Baca juga: Formasi dalam Permainan Bola Voli

Ilustrasi pola penyerangan 4 Sm - 1 Su - 1 U dalam bola voliKompas.com/Rahma Atillah Ilustrasi pola penyerangan 4 Sm - 1 Su - 1 U dalam bola voli

Sistem penyerangan 4 Sm - 1 Su - 1 U 

Pemain yang dibutuhkan oleh sistem penyerangan bola voli 4 Sm - 1 Su – 1 U adalah  4 smasher – 1 set-upper – 1 universaler.

Sistem penyerangan ini menempatkan empat penyerang utama, satu pemain pengumpan dan satu pemain serba bisa yakni pemain yang bisa mengumpan serta menyerang. 

Pemain universal berada di tengah dan depan garis serang atau di dekat net, kemudian smasher berada di sisi kanan dan kiri, sedangkan set-upper berada di area pertahanan. Pada sistem ini diharapkan penyerang lebih efektif dan cepat.

Baca juga: Strategi Serangan dalam Permainan Bola Voli

Ilustrasi pola penyerangan 5 Sm - 1 Su dalam bola voliKompas.com/Rahma Atillah Ilustrasi pola penyerangan 5 Sm - 1 Su dalam bola voli

Sistem penyerangan 5 Sm - 1 Su 

Pemain yang dibutuhkan oleh sistem penyerangan bola voli 5 Sm - 1 Su adalah  5 smasher – 1 set-upper artinya pada sistem ini menempatkan lima penyerang utama dan satu pemain pengumpan.

Set-upper berada di tengah dan depan garis serang, kemudian sisi kanan-kiri ditempati oleh masing-masing satu orang smasher, sedangkan tiga smasher lainnya berada di area belakang lapangan.

Sistem penyerangan ini digunakan ketika tim sudah mempunyai set-uper yang mampu bergerak menguasai lapangan.

Baca juga: Variasi Keterampilan Gerak Permainan Bola Voli

 

Referensi:

  • Endang Pratiwi. 2021. Teori dan Praktik Bola Voli. Palembang: Bening Media Publishing.
  • Mulyadi Dwi Y.N., Endang Pratiwi. 2020. Pembelajaran Bola Voli. Palembang: Bening Media Publishing.
  • Pasaribu A.M.N. 2016. Diktat Bola Voli. Jakarta: Universitas Bhayangkara.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com