Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Hari ke Depan Waspada Gelombang Tinggi hingga 4 Meter, Ini Daftar Wilayahnya

Kompas.com - 19/08/2020, 16:15 WIB
Ellyvon Pranita,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi


KOMPAS.com- Sejumlah wilayah pesisir dan perairan Indonesia diperingatkan agar mewaspadai gelombang tinggi yang berpotensi terjadi selama tiga hari ke depan.

Berdasarkan hasil analisis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), peringatan dini gelombang tinggi ini dikeluarkan karena pola angin di sejumlah wilayah memiliki kecepatan angin yang bervariasi.

Pusat Tekanan Rendah tercatat mencapai 1005 hPa di Samudera Pasifik Timur Filipina, dan pola sirkulasi udara terpantau di perairan utara Papua Barat.

Pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya dari tenggara-barat daya dengan kecepatan 6-20 knot.

Baca juga: Waspada Potensi Banjir Rob dan Gelombang Tinggi, Ini Daftar Wilayahnya

Sama halnya dengan pola angin di wilayah selatan Indonesia dari timur-tenggara dengan kecepatan 6-20 knot.

Adapun kecepatan angin tertinggi terpantau di Selat Karimata, perairan selatan Kalimantan, Laut Jawa, Selat Makassar bagian selatan, dan perairan selatan Jawa.

Beberapa kondisi itulah yang mengakibatkan peningkatan tinggi gelombang di sekitar wilayah tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com