Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tata Letak Dapur Terburuk yang Harus Dihindari Menurut Para Ahli

Kompas.com - 06/12/2023, 07:30 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Dapur merupalan ruangan yang fungsional sehingga perlu menatanya dengan baik agar memudahkan melakukan aktivitas, seperti memasak, menyiapkan makanan, dan menyambut tamu. 

Namun, jika Anda baru saja pindah ke rumah atau apartemen baru atau merencanakan dapur baru, Anda mungkin bertanya-tanya bukan hanya tata letak terbaik untuk dapur, tapi juga tata letak dapur terburuk yang harus dihindari dengan cara apa pun. 

Baca juga: 5 Desain Wallpaper yang Membuat Dapur Terlihat Mencolok

Ukuran memang penting, tapi khususnya di dapur, tata letak ruangan akan berdampak pada letak peralatan dan bagaimana ruangan tersebut dapat berjalan setiap hari.

Selain itu, estetika juga berperan karena tata letak dapur yang terasa sempit tidak akan memberikan kemudahan dan bebas stres saat memasak.

Beberapa ahli dapur menganggap ada beberapa tata letak dapur terburuk sehingga menghambat aktivitas seperti dilansir dari Homes and Gardens, Rabu (6/12/2023). 

Tata letak berbentuk L yang "tertutup" 

Ilustrasi dapur terorganisir dan rapiShutterstock/BM_27 Ilustrasi dapur terorganisir dan rapi
Rudolph Diesel, desainer interior yang berbasis di London, Inggris, mengatakan salah satu ciri utama dari tata letak dapur terburuk adalah meminimalkan kemudahan bergerak dan keterbukaan ruang:

"Dapur dengan tata letak berbentuk L tertutup dapat menciptakan penghalang bagi arus lalu lintas di seluruh ruangan dan memisahkan dapur dari bagian rumah lainnya," kata Diesel. 

Baca juga: 5 Warna Cat Dapur yang Tak Lekang oleh Waktu

Ini tidak berarti bahwa menggunakan rencana terbuka adalah satu-satunya solusi, tapi dengan lebih bijaksana dalam penempatan peralatan dapur dan fitur desain lainnya akan membantu tata letak bekerja lebih keras untuk menjadi fungsional dan menyenangkan.

Karena tata letak ini bukan yang paling sosial, merobohkan dinding yang tidak perlu dapat membuka ruangan ini, mengubahnya menjadi konsep terbuka.

"Jika menyewa atau renovasi bukan pilihan tepat untuk memulai, saya sarankan fokus pada tempat di mana Anda menempatkan peralatan yang paling sering digunakan," ujar Diesel. 

Hal ini akan membantu membuat dapur terasa mudah diakses, bahkan jika ada beberapa orang yang menggunakan ruang tersebut sekaligus.  

Baca juga: 4 Ide Desain Dapur di Bawah Tangga yang Cantik dan Fungsional

Dapur berbentuk U 

Ilustrasi dapur cantikShutterstock/BM_27 Ilustrasi dapur cantik
Selanjutnya, tata letak dapur terburuk adalah berbentuk U. Meskipun dapur berbentuk U dikatakan paling baik untuk mengakomodasi segitiga dapur yang berguna, Diesel menekankan tata letak ini dapat berisiko terasa sedikit "terputus" dari bagian rumah lainnya jika tidak diberikan pemikiran desain yang tepat.

Dapur berbentuk U juga bisa menjadi tata letak yang rumit, dapur bisa terasa seperti ruang yang terisolasi di dalam rumah dan menghalangi arus lalu lintas fungsional. 

Ini akan menjadi sifat tata letak dapur terburuk dan sangat tidak diinginkan untuk rumah yang gemar menjadi tuan rumah atau menggunakan untuk pertemuan dadakan. Jadi, pertimbangkan hal ini jika membeli yang baru tanpa harus merombak dapur. 

Baca juga: Penyebab Wastafel Dapur Bocor yang Perlu Diketahui

Diesel menawarkan beberapa alternatif cerdas bagi mereka yang ingin menghindari pekerjaan renovasi untuk memperbaiki tata letak dapur. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com