Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raja Malaysia Minum Cendol bareng Pangeran Monako di Warung Pinggir Jalan

Kompas.com - 29/11/2023, 14:23 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

PAHANG, KOMPAS.com - Raja Malaysia Sultan Abdullah mengajak Pangeran Albert II dari Monako untuk meminum cendol di warung pinggir jalan.

Dalam keterangan Menteri Luar Negeri Malaysia Zabry Abdul Kadir di Facebook, Pangeran Albert II disambut di Istana Nasional Malaysia pada Selasa (28/11/2023).

Kedatangan Pangeran Monako disambut langsung oleh Raja Malaysia Yang di-Pertuan Agong dan istrinya, Tunku Azizah Aminah Maimunah Iskandariah. Pangeran Albert II dijadwalkan tinggal empat hari di Malaysia.

Baca juga: Ketika Mahathir Beli Ikan Cupang untuk Bantu Usaha Lokal Malaysia

Saat Pangeran Albert II baru saja tiba, Sultan Abdullah mengajaknya berkeliling tempat wisata di negara bagian asalnya yaitu Pahang.

Kemudian, di laman Instagram resmi Istana Negara Malaysia, tampak sang raja mengajak Pangeran Albert II singgah dan menikmati minuman cendol di sebuah warung pinggir jalan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by ISTANA NEGARA (@istana_negara)

Dikutip dari World of Buzz, warung tersebut adalah Cendol Lily di Lanchang, Pahang.

Raja Malaysia dan Pangeran Monako saat itu selesai mengunjungi Pusat Konservasi Harimau Nasional dan Pusat Konservasi Gajah Nasional Kuala Gandah.

Baca juga:

Keduanya juga berfoto dengan para pegawai di kios tersebut kemudian mengucapkan terima kasih saat beranjak pergi.

Di media sosial, sejumlah warga Malaysia memuji Sultan Abdullah karena mengajak Pangeran Albert II ke warung untuk mencicipi budaya lokal melalui minuman.

Baca juga: Mengira Warung, Keluarga Ini Rupanya Makan di Rumah Orang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com