Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Kebenaran Susu Kental Manis Bukan Susu dan Manfaatnya

Kompas.com - 07/10/2023, 08:00 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Belakangan ini, ramai muncul asumsi susu kental manis bukan susu di tengah masyarakat. Jika ditilik secara lebih jeli, susu kental manis (SKM) sebenarnya masih masuk dalam kategori susu.

Peraturan Kepala (Perka) Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Nomor 21 Tahun 2016 tentang Kategori Pangan menyatakan bahwa susu kental manis adalah produk susu.

Senada dengan BPOM, Mantan Direktur Jenderal (Dirjen) Industri Agro Kementerian Industri (Kemenperin) Panggah Susanto menjelaskan, susu kental manis merupakan salah satu anasir dari berbagai macam produk turunan susu.

“Apabila produk susu kental manis tidak memenuhi deskripsi sesuai standar tersebut maka izin edar susu kental manis tidak akan dikeluarkan oleh BPOM,” ujar Panggah di Jakarta, Jumat (6/7/2018).

Baca juga: BPOM: Waspada Obat Pelangsing Mengandung BKO, Efek Samping, Ciri-ciri, dan Daftarnya

Beberapa pihak mungkin masih beranggapan susu kental manis bukan susu. Namun, opini ini bisa ditepis jika Anda mengetahui manfaat dari susu kental manis.

Manfaat susu kental manis untuk menu sarapan

Susu kental manis memiliki berbagai manfaat, salah satunya menjadi penambah sumber energi bagi tubuh dalam memulai aktivitas pada pagi hari.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melalui Peraturan Menteri Kesehatan (Permenkes) Nomor 28 Tahun 2019 menganjurkan masyarakat untuk memenuhi kecukupan energi sebesar 2.100 kilo kalori (kkal) per hari.

Susu kental manis sendiri memiliki sekitar 130 kkal per saset yang dapat membantu memenuhi asupan energi harian apabila dijadikan sebagai pelengkap makanan khususnya saat sarapan.

Baca juga: Resep Smoothie Stroberi Oatmeal, Sarapan Praktis dan Sehat

Selain itu, susu kental manis juga dapat dikonsumsi sesuai kebutuhan untuk segala usia, kecuali bayi usia 0-12 bulan.

Lantas apakah Anda masih beranggapan bahwa susu kental manis bukan susu?

Jika melihat dari penjelasan tersebut, anggapan susu kental manis bukan susu seolah kurang tepat karena susu kental manis merupakan produk olahan susu yang bermanfaat dan aman dikonsumsi.

Apabila ingin merasakan manfaat dari susu kental manis, Anda bisa mengombinasikan bahan makanan ini dengan berbagai makanan lain seperti pancake, salad buah, hingga sandwich.

Sebagai referensi, berikut tiga kreasi menu sarapan dengan topping susu kental manis yang bisa Anda coba, dikutip Kompas.com dari berbagai sumber.

1. Crepes teflon cokelat keju

Crepes teflon cokelat keju. DOK. SHUTTERSTOCK/Anastasia Izofatova Crepes teflon cokelat keju.

Selain camilan, crepes juga bisa dibuat untuk menu sarapan lezat. Anda bisa mengkreasikan berbagai bahan untuk membuat crepes teflon, seperti rasa cokelat keju dengan susu kental manis dari resep ala sobat Cookpad Holly @Holly1991.

Bahan-bahan:

  • 8 sendok makan (sdm) tepung beras
  • 2 sdm tepung terigu
  • 3 sdm tepung maizena
  • 2 sdm susu bubuk
  • 1 butir telur
  • ½ sendok teh (sdt) vanilli
  • ¼ sdt garam
  • 5 sdm gula pasir
  • 150 ml air
  • 20 gram SKM

Topping:

  • Keju cheddar
  • Meses cokelat
  • Susu kental manis

Baca juga: Resep Dango, Jajanan dari Tepung Beras ala Jepang

Cara pembuatan:

1. Campurkan semua bahan tepung lalu aduk rata. Masukkan gula dan air sedikit demi sedikit, aduk hingga rata dan tidak menggumpal.

2. Masukkan susu bubuk dan telur, kocok hingga seluruhnya tercampur rata. Aduk hingga adonan kental, tapi tidak terlalu cair.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com