Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nasi Bakar Asal Bogor, Jual 16 Varian dari Ayam Suwir hingga Kimchi

Kompas.com - 04/10/2023, 10:32 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nasi bakar ayam suwir dan cakalang sudah biasa di pasaran. Sedikit berbeda, Nasi Bakar Noni menjual 16 varian nasi bakar yang membuat bingung sebelum memesannya.

Pilihan nasi bakarnya terdiri dari daging ayam, ikan, sapi, jamur, hingga telur. Ada juga nasi bakar polos seharga Rp 8.000.

"Saya suka mencoba menu baru. Saya coba dan ternyata lumayan enak, jadi sekalian dimasukkan ke menu nasi bakar," ujar Miske Tjandra, pemilik Nasi Bakar Noni, saat ditemui Kompas.com di Nasi Bakar Noni Gading Serpong pada Selasa (19/9/2023).

Mulanya, Miske hanya menjual tiga varian nasi bakar, yakni ayam, cakalang, dan cumi.

Bisnis ini digelutinya tiga tahun belakangan, saat pandemi Covid-19 melanda Indonesia, bertepatan dengan pekerjaan kantornya yang terhenti.

Kecintaan Miske terhadap kuliner membawanya ke rutinitas baru saat pandemi. Ia mulai mengulik beberapa makanan dan menerima pesanan online.

Warung Makan Noni sempat dirintis sebelum pandemi, kemudian aktif kembali dengan membawa nama baru "Nasi Bakar Noni" pada 2020, berfokus pada bisnis nasi bakar.

Gayung bersambut, satu per satu pesanan nasi bakar diterimanya. Kala itu, ia menetap di Bogor, Jawa Barat.

Memproduksi nasi bakar dengan jumlah terbatas hingga akhirnya membuka gerai makanannya di tiga tempat, Gading Serpong, Jakarta Timur, dan Bogor.

Baca juga:

Padat dan mengenyangkan

Aneka nasi bakar di Nasi Bakar Noni Gading Serpong.Kompas.com/Antonius Aditya Mahendra Budi Santoso Aneka nasi bakar di Nasi Bakar Noni Gading Serpong.

Noni, begitu sapaan Miske, menyajikan nasi bakar lebih komplet daripada biasanya.

Lembaran daun pisang tidak hanya berisi nasi dan lauk, melainkan lengkap dengan daun singkong dan telur dadar di setiap variannya.

"Semua nasi bakar kami ada topping daun singkongnya. Sudah termasuk nasi, protein, dan sayur di satu bungkus," jelas Miske.

Harganya berkisar Rp 20.000 hingga Rp 40.000. Termurah untuk Nasi Bakar Telur dan paling mahal Nasi Bakar Iga Lada Hitam.

Sementara itu, Nasi Bakar Cakalang, Nasi Bakar Cumi Pete, Nasi Bakar Ayam Suwir Pedas, Nasi Bakar Empal, Nasi Bakar Rendang Telor, Nasi Bakar Beef Kimchi, Nasi Bakar Udang Sambal, dan Nasi Bakar Salmon Kecombrang dijual berkisar Rp 27.000 hingga Rp 35.000.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com