Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tempat Makan Sop Bening di Lowokwaru Malang, Harga Mulai Rp 12.000

Kompas.com - 16/07/2023, 07:05 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Kuliner sop seperti sop ayam, sop iga, dan sop sumsum biasanya dimasak dengan kuah bening.

Seperti warung sop ayam khas Klaten yang terkenal mempunyai cabang di beberapa daerah di Jawa.

Sop nikmat dimakan dengan sambal untuk menu pilihan makan di luar rumah, simak tempat makan sop bening di Malang, berikut selengkapnya.

Baca juga:

1. Sop SUM-SUM Pak Kayin

Sop SUM-SUM Pak Kayin
Lokasi Jalan Cengger Ayam I Nomor 10, Tulusrejo, Kecamatan Lowokwaru
[ Google Maps]
Jam dan hari buka 08.00 - 18.00 WIB
Harga Sekitar Rp 27.000 - Rp 61.000

Sop SUM-SUM Pak Kayin menyediakan menu utama tulang sumsum berkuah bening, bisa menjadi pilihan menu makan di luar bersama keluarga.

Sop SUM-SUM Pak Kayin mempunyai aneka varian menu seperti, Sop Sumsum Kuah Pedas, Kaldu Kokot Tulang Sumsum, dan Sop Daging dan Tetelan.

Warung Sop SUM-SUM Pak Kayin cukup luas jadi bisa datang beramai-ramai makan sop tulang sumsum di sini.

2. Sop Ayam Klaten Dinoyo

Sop Ayam Klaten Dinoyo
Lokasi Jalan MT. Haryono Nomor 27, Dinoyo, Kecamatan Lowokwaru
[ Google Maps]
Jam dan hari buka 07.00 - 21.00 WIB
Harga Sekitar 12.000 - Rp 30.000

Sop Ayam Klaten Dinoyo  merupakan warung makan sop bening yang sudah terkenal dengan cabang di beberapa daerah.

Sop Ayam Klaten ini menyediakan menu sop ayam dengan kuah bening, terdapat menu lain seperti Nasi Sop Ayam Urutan, Nasi Sop Ayam Ati Ampela, dan Nasi Sop Ayam Paha.

Sop Ayam Klaten Dinoyo memiliki porsi cukup namun murah meriah, kemudian untuk tempat cukup luas.

3. Warung Sop Jawa Sunda

Warung Sop Jawa Sunda
Lokasi Jalan Dewandaru Nomor A4, Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru
[ Google Maps]
Jam dan hari buka 10.00 - 21.00 WIB (Jumat Tutup)
Harga Sekitar Rp 12.000 - Rp 41.000

Warung Sop Jawa Sunda cocok untuk pecinta daging bisa dicoba untuk menu makan di luar.

Warung Sop Jawa Sunda menyediakan berbagai hidangan sop seperti, Sop Buntut, Sop Ayam, Sop Tulang Muda, Sop Kambing dan Sop Daging Sapi.

Warung Sop Jawa Sunda bisa kamu kunjungi bersama keluarga, terdapat tempat duduk nyaman untuk makan di lokasi.

4. Rins Soup

Rins Soup
Lokasi Pasar Joyo Agung Stand 08 Joyo Agung Nomor 184, RT.3/RW.7, Merjosari, Kecamatan Lowokwaru
[ Google Maps]
Jam dan hari buka 09.00 - 21.00 WIB
Harga Sekitar Rp 12.000 - Rp 44.000

Rins Soup berada di Pasar Joyo Agung Merjosari, bisa kamu coba sehabis belanja kebutuhan sehari-hari.

Rins Soup menyediakan menu Sop Iga, Sop Buntut Sapi, Sop Daging Sapi, Sop Sumsum Tulang Sapi, dan Sop Ayam.

Rins Soup mempunyai beberapa tempat duduk yang nyaman dan bersih, cukup untuk makan bersama keluarga.

Baca juga:

@my.foodplace Tempat nongkorong baru yang hits di Bandung, Tsukuma Coffee Bar & Izakaya Beda dari yang lain, Tsukuma menawarkan tema Jepang yang kental dari desain ruang sampai pemilihan makan dan minumannya nih Food Lovers. Kamu bisa minum kopi housblend di coffee bar dari jam 7 pagi atau mimi cantik di Izakaya yang menunya baru muncul jam 5 sore. Mimin rekomendasikan untuk datang ke sini sama teman-teman untuk cobain sensasi nongkrong beda di Bandung yang rasanya seperti di Jepang. #kulinerbandung #tempatmakanviralbandung #kulinerhitsbandung #cafedibandung #makananenakbandung ? Kimi no Toriko Dj Viral Remix - DPurba

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com