Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Kue Sus ala Jepang dengan Isian Krim Cokelat yang Lembut

Kompas.com - 09/09/2022, 12:07 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Kue sus ala Jepang biasa memiliki tekstur yang renyah di luar tetapi lembut, manis, dan isian krimnya dingin di dalam. 

Cara membuat kue sus ini tidak sulit, asal mengetahui cara yang tepat seperti mengocok adonan dengan tepat agar teksturnya sesuai. 

Dilansir dari buku "Resep Favorit untuk Usaha: Sus ala Jepang & Taiwan" (2013) oleh Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, ada resep kue sus Jepang dengan isian krim cokelat. 

Baca juga:

Resep kue sus ala Jepang 

Bahan topping 

  • 50 gram mentega 
  • 50 gram gula bubuk 
  • 50 gram tepung terigu 
  • 1 sdm air 

Bahan kulit 

  • 100 gram mentega 
  • 110 gram air 
  • 1 sdt garam 
  • 120 gram tepung terigu 
  • 3 butir telur 

Bahan isi

  • 250 gram cokelat masak pekat 
  • 100 gram susu cair
  • 200 gram whip cream

Cara membuat kue sus ala Jepang

  1. Topping: Campurkan semua bahan topping, kocok hingga rata dan lembut. Masukkan ke dalam piping bag dan sishkan. 
  2. Kulit: Masukkan mentega dan air ke dalam sebuah panci. Masak sambil diaduk di atas api kecil hingga mendidih, masukkan tepung terigu, aduk dengan sendok kayu hingga kalis. Angkat dan biarkan hingga dingin, masukkan telur, angkat dan biarkan dingin. 
  3. Gunakan mixer dan masukkan adonan ke dalam piping bag. Semprotkan adonan di atas loyang data kemudian olesi mentega. Bentuk melingkat dengan diameter sesuai selera, lakukan hingga adonan habis. Beri jarak di antaranya, semprotkan adonan topping di atas adonan. 
  4. Panggang di dalam oven bersuhu 180 derajat celsius, selama 30-40 menit. Matikan oven dan bairkan tetap di dalam oven dengan pintu sedikit terbuka selama 40 menit, biarkan dingin. 
  5. Isi: Campurkan cokelat dan susu. Masak sambil diaduk di atas api kecil hingga mendidih dan cokelat larut. Angkat dan biarkan dingin, masukkan ke dalam krim yang sudah dikocok hingga rata. Masukkan ke dalam piping bag. Sisihkan. 
  6. Ambil satu sus belah melintang tanpa terputus, dan beri adonan hingga penuh, lakukan hingga semua bahan habis. 

Buku "Resep Favorit untuk Usaha: Sus ala Jepang & Taiwan" (2013) oleh Ide Masak terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com