Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Shawarma Ayam, Camilan Khas Timur Tengah

Kompas.com - 03/06/2022, 15:03 WIB
Nuril Laili Azizah,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Shawarma adalah makanan cepat saji yang lezat dan mengenyangkan untuk dibawa bepergian. Makanan populer ini selalu ada di menu restoran khas Timur Tengah.

Isian shawarma bisa menggunakan daging sapi, domba, atau kambing. Bisa juga berisikan ayam maupun kalkun.

Kamu bisa membuat shawarma ayam di rumah dengan bahan-bahan seperti ayam, rempah-rempah, yoghurt, tahini, bawang putih, bawang bombai, tomat, dan timun.

Sebelum mencoba membuatnya simak resep shawarma ayam Timur Tengah, dikutip dari laman Thespruceeats.com.

Baca juga:

Resep shawarma ayam 

Bahan marinasi:

  • 227 gram yoghurt plain
  • 60 ml cuka
  • 2 siung bawang putih, geprek
  • 1 sdt lada hitam atau merica
  • 1/2 sdt garam
  • 2 potong kapulaga
  • 1 sdt allspice bubuk (bisa dibeli online atau di supermarket)
  • 2 sdm perasan lemon segar

Bahan ayam:

  • 750 gram paha ayam tanpa tulang dan kulit, diiris tipis-tipis

Bahan saus:

  • 227 gram tahini (pasta wijen)
  • 2 siung bawang putih, geprek
  • 60 ml perasan lemon
  • 2 sdm yoghurt plain

Bahan pendamping:

  • 1 bawang bombai sedang, iris tipis
  • 1 hingga 2 tomat sedang, iris tipis
  • 1 buah mentimun sedang, iris tipis
  • 60 gram peterseli segar, cincang halus
  • irisan acar (opsional)
  • 4 roti pita atau tortilla

Cara membuat shawarma ayam:

1. Dalam mangkuk besar, campurkan yoghurt, cuka, bawang putih, merica, garam, kapulaga, allspice, dan perasan lemon hingga tercampur rata.

2. Masukkan ayam lumuri dengan bumbu marinasi. Jika campuran terlihat kering, tambahkan satu sendok makan minyak zaitun, sampai kamu mencapai konsistensi yang tepat. Tutup dan dinginkan setidaknya delapan jam, sebaiknya semalaman.

3. Setelah ayam selesai marinasi. Siapkan wajan besar, masak ayam dengan api sedang selama dua puluh menit atau sampai matang.

Pastikan tidak terlalu matang. Jika ayam terlihat kering, tambahkan beberapa sendok makan air.

4. Ketika ayam sudah matang, kamu bisa memotongnya lebih kecil atau membiarkannya dalam irisan besar.

5. Selama memasak ayam, siapkan bahan-bahan saus. Dalam mangkuk kecil, campurkan tahini, bawang putih, perasan lemon, yoghurt, lalu aduk rata dan sisihkan.

6. Siapkan mangkuk besar, campurkan tomat, bawang, dan mentimun. Tambahkan peterseli dan irisan acar dan aduk rata. Sisihkan.

7. Siapkan bahan-bahan yang sudah matang. Susun ayam di atas roti pita atau tortilla sampai menutupi seperempat roti. Tambahkan sayuran dan tuang saus di atasnya. Gulung dengan rapi dan shawarma siap disajikan.

Baca juga:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com